Ratusan Pelajar Pemilih Pemula di Kampar Nyatakan Partisipasi pada Pemilu, Siap Lawan Golput

Ratusan pelajar di SMAN 1 Bangkinang, Kabupaten Kampar, sudah berumur di atas 17 tahun menyatakan pada hari pencoblosan Pemilu tidak akan golput.

oleh M Syukur diperbarui 15 Jan 2024, 20:31 WIB
Diterbitkan 15 Jan 2024, 20:31 WIB
Ratusan siswa-siswi SMAN 1 Bangkinang, Kabupaten Kampar, mengikuti sosialisi pemilih pemula dalam pemilihan umum bersama Polres Kampar.
Ratusan siswa-siswi SMAN 1 Bangkinang, Kabupaten Kampar, mengikuti sosialisi pemilih pemula dalam pemilihan umum bersama Polres Kampar. (Liputan6.com/M Syukur)

Liputan6.com, Pekanbaru - Ratusan pelajar di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Bangkinang, Kabupaten Kampar yang sudah berumur di atas 17 tahun, menyatakan akan menyalurkan hak suaranya pada hari pencoblosan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Sebagai pemilih pemula pada Pemilu 2024, para siswa-siswi ingin suaranya bermanfaat bagi bangsa dan negara. Mereka tidak ingin menjadi golongan putih sehingga tidak berpartisipasi dalam pesta demokrasi lima tahunan.

Para siswa-siswi mengaku sudah ada pilihan masing-masing, baik itu pasangan calon presiden, calon legislatif berbagai tingkatan dan dewan pimpinan daerah. Ada juga yang masih belum menentukan dengan alasan masih melihat visi misi para calon.

"Intinya kami menyatakan tidak akan golput," kata seorang siswa dalam sosialisasi bagi pemilih pemula dan Pemilu damai di SMAN 1 Bangkinang, Senin siang, 15 Januari 2024.

Sosialisasi ini merupakan inovasi kreatif dari Satuan Lalu Lintas Polres Kampar agar Pemilu berjalan sukses. Kasat Lantas Ajun Komisaris Viola Dwi Anggraini hadir langsung menyapa ratusan peserta didik.

Kepala Polres Kampar Ajun Komisaris Besar Ronald Sumaja diwakili Viola mengucapkan terima kasih kepada pihak sekolah karena meluangkan waktu dalam sosialisasi ini.

Viola begitu semangat mendengar pernyataan para siswa-siswi tidak akan golput. Peserta didik diminta tak lupa datang ke tempat pemungutan suara (TPS) pada 14 Februari nanti.

"Satu suara yang diberikan, sangat berarti, bisa menentukan nasib bangsa ke depan, gunakanlah hak pilihmu sesuai hati nurani, dengan melihat rekam jejak calon yang akan dipilih," ucap Viola.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tidak Terpengaruh Hoaks

Selain itu, Viola juga meminta agar para pelajar tidak mudah terpengaruh oleh berita-berita hoaks atau terprovokasi. Pelajar diminta menjadi pelopor Kamtibmas dalam Pemilu 2024, serta tidak terpengaruh politik uang.

Sementara itu, personel lainnya memberikan edukasi siswa tertib menggunakan helm pada saat berkendaraan. Petugas memasangkan dan mengajarkan cara menggunakan helm yang aman sembari bercanda dengan siswa.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya