Liputan6.com, Jakarta - Gerak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi menguat pada perdagangan saham Selasa pekan ini. Penguatan dapat terjadi bila ditopang dari aliran dana investor asing yang masuk ke pasar modal Indonesia.
Analis PT Asjaya Indosurya Securities William Suryawijaya menuturkan konsolidasi IHSG berlanjut, dan masih dalam rentang yang wajar. Ia menilai, level support IHSG terlihat di 5.336 masih akan cukup kuat bertahan terhadap tekanan yang terjadi. Sedangkan kenaikan wajib menembus level resistance 5.458 untuk dapat kembali perkuat kenaikan IHSG jangka pendek.
"Potensi kenaikan masih ditunjang oleh aliran dana investor asing yang kembali mulai terjadi," ujar dia saat dihubungi Liputan6.com, Selasa (6/9/2016).
Sementara itu, Analis PT HD Capital Tbk Yuganur Widjanarko menuturkan tren jangka pendek IHSG berubah positif seiring penutupan IHSG kemarin lebih tinggi dari perdagangan Jumat pekan lalu. IHSG berpotensi menuju level resistance 5.470.
"IHSG akan bergerak di kisaran support 5.310-5.220-5.160 dan resistance 5.470-5.525," ujar Yuganur.
Rekomendasi Saham
Yuganur memilih sejumlah saham yang dapat diperhatikan pelaku pasar. Saham-saham itu antara lain PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), PT Adhi Karya Tbk (ADHI), dan PT Pakuwon Jati Tbk (PWON).
Sedangkan William memilih saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), PT HM Sampoerna Tbk (HMSP), PT Jasa Marga Tbk (JSMR), dan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA).
Rekomendasi Teknikal
Yuganur memilih saham PT Adhi Karya Tbk untuk dicermati pelaku pasar. Secara teknikal, pola perbaikan jangka pendek dan menengah dapat digunakan sebagai akumulasi untuk melanjutkan kenaikan jangka pendek dan menengah ke level Rp 2.840.
Ia merekomendasikan saham PT Adhi Karya Tbk masuk di level pertama Rp 2.690, level kedua Rp 2.640, dan cut loss point Rp 2.590.
IHSG Lanjutkan Kenaikan, Cermati Saham Pilihan Ini
Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan bergerak di kisaran 5.336-5.458 pada Selasa pekan ini.
Diperbarui 06 Sep 2016, 06:43 WIBDiterbitkan 06 Sep 2016, 06:43 WIB
Pekerja melintas di layar sekuritas di Jakarta, Senin (1/8). IHSG mengakhiri perdagangan hari ini ditutup di teritori positif. Seharian, IHSG bergerak di zona hijau dan ditutup melesat hingga nyaris 3%. (Liputan6.com/Angga Yuniar)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kenali, Istilah Makanan yang Mengandung Daging Babi yang Harus Diketahui
Prabowo Yakin Indonesia Jadi Lumbung Pangan Dunia
Ini Misi Astronaut Tertua NASA di Luar Angkasa
Bolehkah Muslim Mengidolakan Cristiano Ronaldo dan Messi? Ini Kata UAS dan Habib Husein Ja’far
Duh, Anggota Polres Bone Lakukan Kekerasan Seksual kepada Anak di Bawah Umur
Penuhi Obsesi Antonio Conte, Napoli Siap Bayar Berapa pun Demi Rekrut Aset Berharga Manchester United
Mengenal Ritual Bakar Tongkang, Tradisi Tionghoa di Pesisir Riau
Soeharto Diusulkan Lagi Jadi Pahlawan Nasional, Bagaimana Mekanismenya?
Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Istanbul Turki, Kemlu RI: Tidak Ada Informasi Korban WNI
Pramono Naikkan Gaji PJLP Damkar Jakarta Jadi Rp6,4 Juta
Ketagihan Judi Online, Kasir Perusahaan di Pekanbaru Tilap Gaji Karyawan Ratusan Juta
Daftar Harga AC 1/2 PK Terbaru April 2025, Terjangkau dan Ideal untuk Ruangan Mungil