Blue Bird Anggarkan Belanja Modal Rp 500 Miliar pada 2021

PT Blue Bird Tbk optimistis dapat mencetak laba pada 2021 seiring pemulihan ekonomi yang terjadi.

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 14 Jan 2021, 12:30 WIB
Diterbitkan 14 Jan 2021, 12:30 WIB
Blue Bird Siap Operasikan Taksi Listrik Pertama di Indonesia
Pengemudi mobil Blue Bird BYD e6 A/T tengah mengisi daya listrik di pool Blue Bird, Jakarta, Selasa (23/4). Terdapat dua jenis mobil listrik yang digunakan Blue Bird yakni BYD e6 A/T untuk taksi reguler atau Blue Bird dan Tesla Model X 75D A/T untuk taksi eksekutif atau Silverbird. (Liputan6.com/Ang

Liputan6.com, Jakarta - Menciptakan inovasi di tengah pandemi COVID-19 yang masih terjadi, PT Blue Bird Tbk (BIRD), mengaku menyiapkan sejumlah rencana agar mampu berkembang pada 2021.

"Tahun 2021 bagi kami adalah tahun recovery di mana tahun ini kami akan kembali profitable," kata Head Of Corporate Finance Planning & Investor Relations Blue Bird Michael Tene kepada Liputan6.com, Kamis (14/1/2021).

Beragam investasi juga dilirik perseroan yang identik dengan warna biru tersebut, salah satunya dari sisi teknologi dan pengembangan layanan baru yang akan memudahkan masyarakat.

"Untuk itu, kami berinvestasi di teknologi, berkolaborasi dengan partner-partner yang bisa bersinergi, dan mencoba mengembangkan layanan baru yang sesuai dengan core business Perseroan serta tetap mengedepankan layanan yang terbaik dan protokol kesehatan yang ketat," ujarnya.

Saat disinggung soal belanja modal atau capital expenditure (capex), BIRD mengaku siap menganggarkan dana hingga Rp500 miliar pada 2021 untuk peremajaan kendaraan.

"Untuk capex di 2021 kami perkirakan sekitar Rp500 miliar baik untuk peremajaan kendaraan dan juga investasi teknologi," ujar dia.

Capex yang dianggarkan tak mengalami perubahan dengan tahun lalu. "Sampai dengan September tahun 2020 sekitar Rp500 miliar," kata dia. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini


Kinerja Keuangan hingga 30 September 2021

Blue Bird Siap Operasikan Taksi Listrik Pertama di Indonesia
Sejumlah taksi mobil listrik parkir terlihat di pool Blue Bird, Jakarta, Selasa (23/4). Jumlah taksi mobil listrik Blue Bird akan terus meningkat hingga menjadi 200 unit pada 2020, dan mencapai 2 ribu unit pada 2025. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

PT Blue Bird Tbk mencatat rugi periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp 156,01 miliar hingga 30 September 2020 dari periode sama tahun sebelumnya untung Rp 229,33 miliar.

Pendapatan perseroan merosot 47,52 persen menjadi Rp 1,55 triliun hingga 30 September 2020 dari periode sama tahun sebelumnya Rp 2,96 triliun.

Total liabilitas tercatat Rp 2,19 triliun pada 30 September 2020 dari periode 31 Desember 2019 mencapai Rp 2,10 triliun. Ekuitas perseroan tercatat Rp 5,25 triliun pada 30 September 2020. Perseroan kantongi kas dan setara kas Rp 730,94 miliar.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya