Rayakan Kelulusan, Putri Madonna Tampil Seronok dan Merokok

Padahal, Madonna sangat membenci anak-anaknya merokok.

oleh Ferry Noviandi diperbarui 05 Agu 2014, 12:40 WIB
Diterbitkan 05 Agu 2014, 12:40 WIB
Rayakan Kelulusan, Putri Madonna Tampil Seronok dan Merokok
Padahal, Madonna sangat membenci anak-anaknya merokok.... Selengkapnya

Liputan6.com, Prancis Putri Madonna, Lourdes Leon asyik merokok saat berlibur bersama keluarganya di pantai Antibes, Prancis, Minggu (3/8/2014). Acara itu adalah perayaan kelulusan Lourdes dari bangku SMA dan tak ada Madonna di situ.

Seperti dikutip Dailymail, sebelumnya, Madonna sempat mengatakan kalau ia tak suka melihat anak-anaknya merokok. Namun, Lourdes seperti tak peduli dengan sikap sang ibu. Cewek 17 tahun itu dengan santainya merokok meski di tempat itu ada sang adik, Rocco Richie dan kekasih Madonna, Timor Steffens.

Selain asyik merokok, Lourdes juga tampil seksi mengenakan bikini leopard dan mengenakan kacamata merah. Dengan bikininya tersebut membuat dada Lourdes terungkap.

Madonna sempat mengecam sang putri pada 2012 ketika Lourdes asyik merokok di sebuah jalan di New York. Madonna bahkan mengatakan ia siap lebih keras dengan Lourdes karena pelantun Like A Prayer itu tak suka dengan ulah sang putri.

"Merokok, aku sangat tidak menyukainya, untuk siapa pun. Aku tidak suka siapa pun merokok, terlebih kepada semua anak saya," kata Madonna.

Sementara itu, saat ini Madonna tengah mempersiapkan albumnya yang ke-13. Di album terbaru ini, Madonna dikabarkan akan bekerjasama dengan musisi seperti Diplo, Avicii dan Disclosure.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya