Film Baru Bourne Berpeluang Libatkan Jeremy Renner dan Matt Damon

Jeremy Renner optimis bahwa ia dan Matt Damon bakal tampil bersama di film Bourne selanjutnya.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 05 Okt 2014, 07:00 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2014, 07:00 WIB
Film Baru Bourne Berpeluang Libatkan Jeremy Renner dan Matt Damon
Jeremy Renner optimis bahwa ia dan Matt Damon bakal tampil bersama di film Bourne selanjutnya.

Liputan6.com, Los Angeles Jeremy Renner yang membintangi film keempat Bourne bertajuk The Bourne Legacy, belakangan ini mengomentari perihal kabar kembalinya sang aktor trilogi, Matt Damon beserta sutradara Paul Greengrass untuk terlibat di film-film Bourne selanjutnya.

Dilansir dari Ace Showbiz, Jumat (3/10/2014), sang aktor malah optimis bahwa ia dan Matt bakal bisa tampil bersama hingga terjadi kolaborasi antara karakternya, Aaron Cross dan karakter Jason Bourne milik Matt di film selanjutnya.



Kepada The Daily Beast, Renner mengutarakan, "Mereka membuatnya lebih menarik ketika Paul dan Matt kembali dalam sebuah penggabungan, dan akhirnya membuka ide cerita bagi mereka untuk kembali ke dalamnya. Saya pikir mereka akan hadir di film yang terpisah, dan kemudian idenya ada di kami baik untuk menjadikan mereka tim, atau bermusuhan."

Dalam sebuah obrolan yang berbeda dengan The Huffington Post, Renner mengatakan "Saya menyukai gagasan Greengrass dan Damon. Apa pun itu, biarkan mereka menjadi musuh, biarkan mereka menjadi teman, apa pun menjadi mungkin, mereka tampil bersama akan menjadi hal yang cukup luar biasa."



Dilanjutkannya, "Saya pikir ini benar-benar membuka dunianya dan membuat karakter Bourne aktif. Saya pikir karakter Cross sudah akan terus aktif. Saya pikir itu akan butuh materi untuk membawa mereka bersama, yang saya pikir adalah menjadi rencana paling akhir."

Jika Matt Damon menyepakati persetujuan dengan pihak Universal, maka ia akan menjadi Jason Bourne untuk yang keempat kali di film berikutnya. Pihak Universal sendiri telah menyatakan bakal ada film Bourne terbaru yang kemungkinan turut melibatkan Jeremy Renner pada 16 Juli 2016 mendatang.(Rul/Fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya