Sooyoung Girls Generation Makin Dicintai dengan Drama

Sooyoung Girls Generation makin dicintai dengan drama yang ia perankan, My Spring Day.

oleh Desika Pemita diperbarui 01 Nov 2014, 09:30 WIB
Diterbitkan 01 Nov 2014, 09:30 WIB
Sooyoung Girls Generation Makin Dicintai dengan Drama
Sooyoung Girls Generation makin dicintai dengan drama yang ia perankan, My Spring Day.

Liputan6.com, Seoul Sooyoung `Girls Generation` mungkin baru saja menjajaki dunia hiburan dengan drama My Spring Day. Meski sebagai aktris yang masih hijau, Sooyoung rupanya telah berusaha mendalami perannya dengan sangat baik.

Bahkan, ating Sooyoung mendapatkan pujian, termasuk dari lawan mainnya Kam Woo Sung. "Saya sempat terkejut dengan Sooyoung yang ternyata memiliki kemampuan akting. Dia bisa menunjukkan emosinya saat berperan sebagai wanita yang terkena penyakit keras. Dia benar-benar mendalami karakternya dengan sangat baik," ujar Kam Woo Sung.



My Spring Day pun menempati posisi tersendiri di hati penggemar K-Drama. Buktinya, drama yangdiperankan Sooyoung berhasil mendapatkan rating yang tinggi.

Laporan dari Lembaga Rating Nielsen Korea, Jumat (31/10/2014), My Spring Day meraih rating 10 persen. My Spring Day mendapatkan 8 hingga 9 persen di awal penayangannya, 10 September 2014.

My Spring Day bercerita tentang seorang wanita yang menderita penyakit parah. ia harus mendapatkan donor jantung untuk membuatnya hidup. Sooyoung yang akan berperan sebagai pasien tersebut.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya