Dinikahi Pria Bugis, Lia Ladysta Diberi Mas Kawin Batu Akik

Sebelumnya, Lia Ladysta harus menjalani hubungan jarak jauh dengan Putha.

oleh Julian Edward diperbarui 30 Nov 2015, 20:16 WIB
Diterbitkan 30 Nov 2015, 20:16 WIB
Lia Ladysta dan Suami, Puthu
Lia Ladysta dan Suami, Puthu. [Foto: Herman Zakharia/Liputan6.com]

Liputan6.com, Jakarta Ada cincin mungil yang melingkar di jari manis tangan kanan Lia Ladysta, personel 3 Srigala. Cincin berwarna emas itu bukan bermata berlian, melainkan sebuah batu akik berjenis bacan.

Lia bertutur, batu akik seberat satu gram inilah yang menjadi maskawin ketika Lia dipersunting sang suami, Muhamad Munawar Nadjib, atau akrab disapa Putha. Pernikahan Lia dan Puta berlangsung pada Sabtu, 28 November 2015.

Lia Ladysta dan Suami, Puthu [Foto: Herman Zakharia/Liputan6.com]

"Baru dua hari nikah nih. Capeknya masih terasa," kata Lia seusai syuting di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (30/11/2015).

Selama ini, kisah cinta Lia dan Putha memang jarang terekam publik. Maklum, Lia menjalin cinta LDR (long distance relationsip) alias pacaran jarak jauh. Bahkan, setelah menikah pun mereka harus berjauhan.

"Soalnya 3 Srigala ada pekerjaan juga di Bengkulu. Jadi mau nggak mau harus LDR dulu. Pokoknya kami saling percaya satu sama lain kok," ujar Lia.

Lia Ladysta [Foto: Herman Zakharia/Liputan6.com]

Sebelum pernikahan ini, Lia sempat menikah siri dengan produser bernama Mulyadi JP. Pernikahan ini berakhir lantaran Lia merasa ditipu dengan status si produser yang mengaku masih bujangan, padahal sudah menikah.

Lepas dari masa-masa kelam itu, Lia pun sudah bersiap merangkai cerita indah bersama suami. Rencananya, mereka akan berbulan madu pada awal 2016 mendatang. (Jul/fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya