Top 3: Mulan Jameela Minta Maaf ke Maia, Bieber Bercinta di Jalan

Perseteruan antara Mulan Jameela dan Maia Estianty kembali menjadi pemberitaan menarik.

oleh Ferry Noviandi diperbarui 15 Des 2015, 19:00 WIB
Diterbitkan 15 Des 2015, 19:00 WIB
Maia Estianty
Maia Estianty (Liputan6.com/Faisal R. Syam)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Ahmad Dhani-Maia Estianty-Mulan Jameela selalu menjadi pemberitaan menarik. Meski kasus mereka terjadi sejak 2008 lalu, namun setiap kali ada pemberitaan yang menyinggung mereka bertiga, publik selalu penasaran.

Yang terbaru, Mulan Jameela meminta maaf secara terbuka kepada Maia Estianty yang diunggah ke Youtube. Sambil terisak, ibu dua anak itu mengakui kesalahannya dan berharap Maia mau membuka pintu maaf kepadanya.

Selain berita Maia, ada berita lainnya yang menarik hingga Selasa (15/12/2015) sore. Berikut ketiga beritanya:

Mulan Jameela [Foto: Sapto Purnomo/Liputan6.com]

1. Dinikahi Dhani, Mulan Jameela Minta Maaf kepada Maia Estianty

Bertahun-tahun sudah artis Mulan Jameela menjadi bulan-bulanan akibat tuduhan sebagai perusak rumah tangga Ahmad Dhani dan Maia Estianty.

Melalui video wawancara yang diunggah Deddy Corbuzier di akun YouTube, mantan personel Ratu tersebut akhirnya buka suara. Ia mencoba membela dirinya dari berbagai cacian yang disematkan banyak orang kepadanya.

Baca berita selengkapnya di sini

sumber foto: Instagram Justin Bieber

2. Di Foto Ini Justin Bieber Bercinta di Pinggir Jalan?

Justin Bieber tak membatasi ekspresi anak muda dalam dirinya. Ia kerapkali dicemooh dan dipandang nakal. Namun ia tak peduli. Sekitar enam atau tujuh jam yang lalu, muncul foto Bieber dengan seorang wanita yang tak tampak wajahnya.

Bieber memarkir mobil mewahnya di pinggir jalan dan berdiri menghadap seorang wanita yang duduk dan mengangkat roknya. Apa yang mereka lakukan di siang hari dan di pinggir jalan kota tersebut?

Baca berita selengkapnya di sini

Maia Estianty [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

3. Maia Estianty Berijawaban Atas Permintaan Maaf Mulan Jameela

Mulan Jameela akhirnya buka suara mengenai pernikahannya dengan Ahmad Dhani. Dalam pernyataannya, Mulan Jameela tak mau dianggap sebagai perebut suami orang.

Meski begitu, di hadapan Deddy Corbuzier, Mulan pun meminta maaf kepada Maia Estianty karena dirinya-lah yang membuat hubungan ibu 3 anak ini dengan Ahmad Dhani rusak. Namun sepertinya Maia terlanjur terluka. Ia pun memberi jawaban atas pernyataan Mulan.

Baca selengkapnya di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya