Tak Ada Lagi Cinta Sahrul Gunawan untuk Istri?

Benarkah perceraian Sahrul Gunawan dengan sang istri, Indriani Hadi akibat tak ada lagi cinta?

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 20 Mar 2016, 13:30 WIB
Diterbitkan 20 Mar 2016, 13:30 WIB
Tak Ada Lagi Cinta Sahrul Gunawan untuk Istri?
Benarkah perceraian Sahrul Gunawan dengan sang istri, Indriani Hadi akibat tak ada lagi cinta?

Liputan6.com, Jakarta Perceraian Sahrul Gunawan dan Indriani Hadi disayangkan banyak orang. Tak sedikit penggemar yang mempertanyakan keputusan cerai pesinetron 'Jin dan Jun' tersebut. Kabar yang berembus, Sahrul ingin berpisah karena sudah tak ada lagi cinta untuk Indri. Benarkah?

"Saya nggak bisa definisikan apa itu cinta? Apa itu sayang? Saya nggak tahu," kata Sahrul Gunawan di Jakarta, baru-baru ini.

Sahrul Gunawan (Instagram)

Selain itu, artis 39 tahun ini menyebut keputusan cerainya bukan karena ia telah menyerah. Sahrul hanya ingin bertindak realistis untuk mendapatkan yang terbaik. "Untuk saya, jalan ini (perceraian) bukan menyerah tapi realistis," jelasnya.

Dalam proses cerainya, Sahrul ingin mengambil keputusan terbaik untuk anak-anaknya. Hal itu sudah Sahrul tuangkan dalam kesepakatan tertulis bersama Indri.

"Yang jelas saya mau konsentrasi ke anak. Melakukan yang terbaik untuk anak, melakukan perbaikan, evaluasi diri, dan apa-apa yang sudah menjadi kekurangan. Sekaligus hal apa saja yang sudah menjadi pemicu sehingga kami berdua menyerah," ujar Sahrul Gunawan.

Di usia pernikahan kesembilan tahun, Sahrul Gunawan dan Indriani Hadi memutuskan untuk bercerai. Gugatan cerai itu telah didaftarkan Indri ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Sahrul mengaku hubungannya dengan Indri tetap terjalin baik.

Bahkan, saking baiknya, ketiga anak Sahrul, Ezzar Raditya Gunawan, Raihana Zemma Gunawan, dan Faeyza Mikail Gunawan belum tahu perihal perceraian tersebut.(Ras/Des)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya