Liputan6.com, Jakarta BebiĀ Romeo sangat mendambakan anak laki-laki, dari pernikahannya dengan Meisya Siregar. Sebab ia sudah dikaruniai dua anak perempuan, Lyrics Syabila Mu Saqeena dan Song Louisa Mu Khadijah. Oleh karenanya, di kehamilan ketiga wanita yang dinikahinya 14 Desember 2004 itu, BebiĀ Romeo berharap mendapatkan anak laki-laki.
Saking inginnya, sejak usia kandungan Meisya Siregar masih muda, BebiĀ sudah punya panggilan sendiri buat si jabang bayi.
Advertisement
"Kalau megang perutnya dia (Meisya Siregar) manggilnya Bambang. PasĀ lagi USG katanya ada monasnya, langsung teriak 'Bambang'," ujar BebiĀ RomeoĀ terkekeh saat ditemui di syukuran empat bulanan kehamilan Meisya Siregar, di kawasan Pondok Labu, Jakarta Selatan, Minggu (24/7/2016).
Menurut Bebi, ia punya alasan sendiri mengapa ingin menamakan anak ketiganya Bambang. Sebab saat ini, di sekitarnya jarang sekali ia temui anak kecil bernama Bambang. Selain itu, nama Bambang adalah nama khas asli pulau Jawa.
"Bambang itu enggak terkalahkan. Kalau Jawa secara global Bambang itu artinya ksatriaā¬. Bambang itu ibaratnya Romeonya orang Jawa," ujar Bebi.
Namun keinginan BebiĀ tak begitu disukai Meisya. Sebab ia tak mau kalau suaminya terlalu menggebu-gebu, meyakinkan anak ketiganya laki-laki meskipun telah menjalani USG. Insting Meisya, anak ketiganya nanti juga perempuan seperti kakak-kakaknya.
"Karena aku enggak mau dia kecewa. Bebi dan anak pertamaku yakin laki-laki. Entar namanya Bambang. Aku takutnya terlalu high expectation malah jadi enggak sayang kalau lahir perempuan. Makanya aku bilang kalau nanti adiknya cowok atau cewek harus tetap sayang," kata Meisya Siregar.