Liputan6.com, Jakarta Big Bang menorehkan nama di industri hiburan dengan full album Made. Dua single dirilis sekaligus berjudul, "Fxxk It" dan "Last Dance". Tak hanya di Asia saja, Big Bang menempati posisi tersendiri di hati penggemarnya yang disebut VIP di dunia.
Tengok saja, dua lagu itu bahkan masuk dalam daftar The New York Times, Senin (19/12/2016). Kritikus pop dari The New York Times memandang dua lagu dari Big Bang sebagai karya yang unik. Bahkan, lagu milik Big Bang ini disandingkan dengan lagu dari musikus ternama dunia, seperti Kanye West dan Big Sean.
Advertisement
Baca Juga
The New York Times menjelaskan, lagu "Fxxk It" dibuat T.O.P. dan G-Dragon. Dengan melodi yang lambat, di saat yang bersamaan menonjolkan vokal yang kuat dari Daesung, serta suara lemburt T.O.P. Akhirnya, personel Big Bang lainnya melengkapi lagu ini dengan suara renyah mereka.
Sementara, "Last Dance" milik Big Bang yang rilis 12 Desember 2016 ditonton oleh 13.973.314 orang di situs berbagi YouTube. Namun, ada cerita sedih di balik pembuatan lagu "Last Dance", yang dianggap sebagai karya perpisahan bagi member yang akan segera wamil.
Beberapa penggemar Big Bang menyebutnya sebagai perpisahan, khususnya setelah 2NE1--girlband yang juga diasuh YG Entertainment--bubar. Banyak pertanyaan yang masuk mengenai hal itu. Big Bang meredakan kekhawatiran dengan menjawab pertanyaan fans.
"Orang bisa saja mengartikannya dengan berbagai hal. Namun, artis Last dalam Last Dance bukan akhir. Kami justru menyebutnya sebagai momen terbaik kami," sebut Daesung, diwartakan AllKPop.
Â
Selain itu, dua lagu tersebut melesat cepat naik ke peringkat pertama di semua tangga lagu Korea. Big Bang selama ini juga dikenal sebagai "Raja Penjualan Album Digital".
Dilansir allkpop, tangga lagu Korea tersebut di antaranya seperti, Melon, Genie, Mnet, Bugs, Olle, Soribada, Naver, dan Monkey3. Dari ke delapan situs musik tersebut, lagu "FXXK IT" brereda di peringkat pertama, sementara "Last Dance" berada di peringkat kedua.
Â