Liputan6.com, Los Angeles - Kekayaan keluarga Paris Hilton, mungkin berlaku sampai tujuh turunan. Meski begitu, Conrad Hilton, adik laki-laki sang sosialita berambut pirang tersebut, justru berurusan dengan hukum karena kasus pencurian.
Advertisement
Baca Juga
Dilansir dari People, Minggu (7/5/2017), Conrad Hilton ditangkap jajaran kepolisian Los Angeles karena melakukan pencurian mobil dan melawan saat hendak ditangkap.
Adik terkecil Paris Hilton tersebut nekat membawa kabur mobil milik ayah mantan kekasihnya, Hunter Daily Saloman. Tak hanya itu, ia lantas nekat, mencoba menyelinap rumah ibu mantannya ini.
Meski begitu, kekuatan uang ternyata membuat Conrad Hilton masih bisa menghirup udara bebas. Ia dibebaskan bersyarat dengan jaminan sebesar US$ 60 ribu, atau sekitar Rp 800 juta.
Aksi kriminal ternyata bukan sekali ini saja dilakukan oleh Conrad. Tahun 2015, pria 23 tahun ini pernah masuk tanpa izin ke rumah Hunter Daily Saloman. Kejadian ini, membuahkan larangan dari pengadilan bagi dirinya, untuk mendekati sang mantan.
Tahun lalu, ia juga masuk penjara karena melanggar aturan pembebasan bersyarat, karena kedapatan mengonsumsi narkoba.