Punya Asam Lambung, Amanda Rawles Tak Makan Ini

Selain obat, bintang film Promise ini juga sangat menjaga menu makannya.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 15 Agu 2017, 10:20 WIB
Diterbitkan 15 Agu 2017, 10:20 WIB
[Bintang] Amanda Rawles
Premier film Jailangkung (Nurwahyunan/bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta Amanda Rawles rupanya memiliki riwayat penyakit asam lambung. Karena itu, kemana pun ia selalu membawa obat-obatan pribadi. Selain obat, bintang film Promise ini juga sangat menjaga menu makannya.


"Aku penasaran banget. Jadi ingin coba sesuatu yang baru juga. Cerita Jailangkung itu nggak sekadar horor saja, dan nggak kayak cerita-cerita yang seksi dan vulgar," papar Amanda Rawles. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Ada beberapa jenis makanan yang tidak boleh dikonsumsi wanita berusia 16 tahun tersebut. "Iya jadi soal makanan aku tuh picky banget karena ada asam lambung jadi enggak bisa makan jeruk, yang ada vitamin C nya," ucap Amanda Rawles di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (14/8/2017).

Amanda Rawles memang mimiliki jadwal kegiatan yang cukup padat. Dan jika susah begini, bukan tidak mungkin ia lupa makan. Maka ibunda tercintanya selalu membawakannya bekal sebelum ia beranjak ke lokasi syuting.

"Mamaku selalu bawain bekal sebelum berangkat kerja. Biasanya dibawain buah-buahan kayak pepaya. Dibawain makanan sehat lainnya juga karena mamaku paham aku punya asam lambung," tambahnya.

Amanda pun bercerita bahwa dirinya selalu membayangi lokasi syuting yang berbau dengan unsur seram dan hal-hal yang aneh. Namun ia tetap memutuskan untuk menerima tawaran bermain di film tersebut. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Amanda Rawles pun rajin mengonsumsi air putih karena banyak manfaatnya. "Kulit aku cepat jerawatan karena tidur kurang cukup. Yang paling penting minum air yang banyak biar kulit tetap glowing. Kulit aku kering kalau kurang air putih, cepat jerawatan juga," tutupnya.

 

Saksikan video menarik berikut ini:

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya