Soal Pajak Mobil Mewah, Raffi Ahmad: Saya Enggak Nunggak

Raffi Ahmad merasa kewajibannya membayar pajak tak pernah terlupakan.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 25 Agu 2017, 16:00 WIB
Diterbitkan 25 Agu 2017, 16:00 WIB
Raffi Ahmad
Raffi Ahmad merasa kewajibannya membayar pajak tak pernah terlupakan.

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa waktu lalu, petugas Badan Pajak dan Retribusi Daerah DKI Jakarta (BPRD) dan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya singgah ke rumah Raffi Ahmad di kawasan Jakarta Selatan. Kedatangan petugas kabarnya terkait pajak kendaraan mewah yang belum dibayar.

Melalui akun media sosialnya, ayah satu anak itu pun sempat membantah. Raffi Ahmad mengaku sudah menjadi warga negara yang baik dengan taat membayar pajak apa pun itu.

"Kalaupun saya pajak penghasilan, dari pajak pusat ikut pajak amnesty. Dan untuk mobil juga, saya enggak ada yang nunggak. Jadi kalau misalnya mungkin teman-teman media ada bilang saya nunggak, saya cuma bisa ngelus dada. Ya, enggak apa-apa," ucap Raffi di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (25/8/2017).

 

 

 

Pakai Mobil Mewah, Berani Bayar Pajak

Karena mobil-mobil mewah miliknya diperoleh dari hasil kerja keras, maka Raffi Ahmad merasa punya tanggung jawab untuk mengurus dengan baik mobil-mobilnya, termasuk dengan rajin membayar pajak.

"Yang penting saya punya mobil bagus juga dari hasil jerih payah sendiri. Saya pakai juga setiap hari. Saya enggak ngerasa gimana-gimana, enggak pernah enggak bayar pajak, saya selalu bayar pajak semua," ujar pria berusia 30 tahun tersebut.

Raffi Ahmad melanjutkan, "Bukannya saya show off, saya kerja dari pagi sampai malam, pakai keringat sendiri. Ya, saya mau pakai mobilnya, bayar pajaknya ya saya enggak pernah takut. Ya, gitu deh," katanya memungkasi.

 

 

Saksikan video menarik berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya