8 Tahun Tanpa Album, Kemana Saja J-Rocks?

J-Rocks meluncurkan album terbaru mereka berjudul Let's Go

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 30 Okt 2017, 05:00 WIB
Diterbitkan 30 Okt 2017, 05:00 WIB
J-Rocks
Menguak album Let's Go dari J-Rocks dan 5 hal menarik tentangnya. (Bintang PIctures)

Liputan6.com, Jakarta Grup band J-Rocks mencoba kembali eksis dengan meluncurkan album terbaru mereka berjudul Let's Go. J-Rocks terakhir kali mengeluarkan album 8 tahun yang lalu yang saat itu bertajuk Road to Abbey.

Namun bukan berarti Iman cs tak memiliki kegiatan. Kegiatan off air tetap mereka lakukan mengeluarkan single.

J-Rocks

"Kami masih ada, nggak hilang, terus mengeluarkan single dan sibuk off air. Setelah delapan tahun, baru muncul album baru Let's Go ini," ujar Wima, basis J-Rock di kawasan Kemang, baru-baru ini.

Di bawah Aquarius Musikindo, Iman, Wima, Anton, dan Sony mengaku album Let's Go merupakan desakan dari para penggemar yang sudah lama menanti.

"Sejak 2012 materi lagu untuk album Let's Go mulai kami kumpulkan, sampai single perdana 'Selamat Jalan' yang dibuat setahun lalu. Terus terang ini fans juga sudah nanyain terus ya," kata Wima.

Iman, sang vokalis menyebutkan album terbaru mereka memiliki filosofi semangat kebersamaan antar personelnya.

Album Let's Go ini identik dengan semangat. Kami ingin jadi semangat lagi dan maju kedepan," kata Iman.

J-Rockas berkolaborasi dengan beberapa musisi ternama seperti Erwin Gutawa, Pay Burhan, Denny Chasmala hingga Andi Rianto, dan Irfan 'SamSons' yang bekerja sebagai produser album.

Dua band yang memiliki aksi panggung heboh ini, bakal tampil bersama di Colosseum Club.

Selain itu J-Rocks juga menggandeng sebuah aplikasi mobile bernama Vinity yang dihadirkan PT Oriza Wasa Kreasi. Konsep Aplikasi VINITY adalah Digital Community Management. Dengan aplikasi mobil ini, setiap komunitas dapat memiliki media sendiri secara digital.

Caranya adalah dengan membuat channel sendiri, sesuai dengan jenis komunitasnya. Channel yang telah dibuat bersifat eksklusif, hanya member channel tersebut yang dapat mengakses sehingga akan lebih tersusun dengan baik.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya