Ditangkap Polisi, Angela Lee Tak Sanggup Bayar Pengacara?

Angela Lee dan suami diduga melakukan penipuan dan pencucian uang miliran rupiah.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 04 Mar 2018, 11:30 WIB
Diterbitkan 04 Mar 2018, 11:30 WIB
Pose Menggoda Angela Lee, Selebgram Cantik yang Terjerat Kasus Penipuan
Artis sekaligus selebgram Angela Lee berpose dengan balutan busana putih ketat dan topi pink. Menurut polisi, Angela Lee dan suami mengalokasikan dana investasi seorang investor untuk bisnis yang tak sesuai kesepakatan. (Instagram/angelalee87)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Angela Lee diamankan Polres Sleman pada 5 Februari 2018. Penahanan model dan selebgram ini bersama suaminya, David, disebabkan polisi menduga mereka melakukan penipuan serta pencucian uang Rp 12 miliar.

Kasus penipuan yang diduga dilakukan Angela Lee ‎ini juga rupanya masih berkaitan dengan kasus utang Rp 25 miliar yang sempat heboh pada 2017 lalu. Ketika itu, Angela Lee mengaku tak bisa membayar sejumlah bunga dari hasil bisnis tas mewahnya.

Angela Lee pun kini tengah meringkuk di sel tahanan sembari menunggu proses hukumnya berlanjut ke pengadilan. Ironisnya, hingga kini Angela Lee belum memiliki kuasa hukum untuk membantu kasusnya tersebut.

Hal itu diungkapkan mantan pengacara Angela Lee, Henry Indraguna di Jakarta baru-baru ini. Menurut Henry, kliennya tiba-tiba memutus kontrak kerja sama dan kabarnya akan menggunakan lembaga bantuan hukum (LBH) secara gratis.

10 persen

Pose Menggoda Angela Lee, Selebgram Cantik yang Terjerat Kasus Penipuan
Pose artis sekaligus selebgram Angela Lee dengan balutan busana ketat. Angela Lee bersama suaminya, David Hardian Sugito, diduga melakukan penipuan dan pencucian uang senilai Rp 12 miliar. (Instagram/angelalee87)... Selengkapnya

"‎Kontrak yang dijanjikan Angela kepada kami jauh dari harapan. Betul ada 10 persen yang sudah dibayarkan, tetapi jumlahnya di bawah 10 persen (sebenarnya) dan kami tidak mempermasalahkan itu," ungkap Henry Indraguna.

Dana Tak Sedikit

Pose Menggoda Angela Lee, Selebgram Cantik yang Terjerat Kasus Penipuan
Artis sekaligus selebgram Angela Lee berpose dengan balutan tanktop hitam. Menurut polisi, kasus penipuan Angela Lee bermula dari bisnis suaminya, David Hardian Sugito, dengan pria bernama Santoso. (Instagram/angelalee87)... Selengkapnya

Selama menangani kasus utang Angela Lee ‎, Henry Indraguna mengaku tak menerima uang yang sesuai. Padahal dirinya telah mengeluarkan dana yang tidak sedikit untuk membantu proses hukum selebgram bergelar Barbie Jowo tersebut.

Tiga Kali Lipat

Pose Menggoda Angela Lee, Selebgram Cantik yang Terjerat Kasus Penipuan
Pose artis sekaligus selebgram Angela Lee di atas ranjang. Korban bisnis Angela Lee dan sang suami yang merasa dirugikan melaporkannya ke polisi karena tidak jujur dalam bisnis. (Instagram/angelalee87)... Selengkapnya

"Bahkan yang dibayarkan Angela itu jauh, kalau dibuat biaya sudah habis dua atau tiga kali lipat. Kami juga mengeluarkan biaya yang cukup besar," kata Henry Indraguna.

Bukan Karena Uang

[Bintang] Angela Lee
Henry Indraguna dan Angela Lee (Deki Prayoga/Bintang.com)... Selengkapnya

Hingga kini, Henry belum tahu ‎siapa pengacara yang menangani kasus hukum Angela Lee. "Belum tahu. Di sini kami membela Angela Lee bukan karena uang, tapi karena hati nurani saja," jelasnya. (Ras)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya