Sahabat Girang Indra The Titans Menikah

Kabar pernikahan indra The Titans sangat membahagiakan bagi sahabat-sahabatnya di The Titans.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 10 Agu 2018, 09:20 WIB
Diterbitkan 10 Agu 2018, 09:20 WIB
Indra The Titans dan Seruni
Indra The Titans dan kekasihnya, Seruni.

Liputan6.com, Jakarta - Pemain bass The Titans, Indra, akhirnya memutuskan untuk menikahi kekasihnya, Seruni, dalam waktu dekat. Tepatnya pada September mendatang keduanya akan menjalani prosesi pernikahan di sebuah hotel di Bandung.

Kabar baik tersebut disampaikan langsung melalui sambungan telepon kepada Liputan6.com pada Kamis (9/8/2018), oleh personel The Titans yang juga sempat menjadi pemain bas Peterpan tersebut.

"Iya InsyaAllah kalau lancar dan enggak ada halangan, tanggal 8 September di Bandung rencananya," kata Indra The Titans.

Mengingat tempat diselenggarakannya pesta bahagia tersebut cukup privat, maka Indra The Titans pun mengaku hanya mengundang keluarga dan sahabat terdekat saja.

 

Kerabat Dekat

Indra The Titans dan kekasihnya, Seruni.
Indra The Titans dan kekasihnya, Seruni.

"Acaranya di hotel, jadi agak privat, jadi cuma ngundang keluarga inti sama kerabat," lanjut Indra The Titans.

 

Dukungan

Indra The Titans
Indra The Titans dan kekasihnya, Seruni.

Kabar tersebut sangat membahagiakan bagi sahabat-sahabatnya di The Titans. Pasalnya, mereka pula lah yang menjadi saksi hubungan asmara Indra The Titans dengan Seruni sejak awal berpacaran, hingga akhirnya menikah.

"Temen-temen alhamdulillah senang, emang itu yang ditunggu. Karena kan Indra sama Runi juga kan pacarannya udah lama, mereka bilang jangan kelamaan, nanti sama dengan mau nyiciil rumah," katanya berkelakar.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya