Dinantikan Fans Marvel, Film Venom Diserang Para Kritikus Profesional

Film Venom yang telah lama dinantikan fans komik Marvel dianggap tak sempurna.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 03 Okt 2018, 18:40 WIB
Diterbitkan 03 Okt 2018, 18:40 WIB
Venom
Film Venom yang telah lama dinantikan fans komik Marvel dianggap tak sempurna. (Sony Pictures)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Selain pendapatan di box office dan pendapat pribadi, salah satu tolak ukur dalam melihat kualitas sebuah film adalah menengok ulasan para kritikus profesional. Sayangnya, film Venom yang telah lama dinantikan fans komik Marvel, dianggap tak sempurna.

Seperti terlihat dalam sebuah ulasan di situs IGN. Sang penulis, Laura Prudom, memberi nilai yang tak disangka, 4 dari 10. Di awal-awal ulasannya, ia bahkan sudah menyampaikan kesan buruknya setelah menonton film Venom.

"Hasilnya adalah campur aduk kacau yang tidak jelas apakah ingin menjadi komedi ataukah menangani cara antihero bermasalah ini terlalu serius," tulis Laura di salah satu kalimat dalam ulasannya, Rabu (3/10/2018).

Sementara itu, situs agregat para kritikus seperti Rotten Tomatoes dan Metacritic pun menampung nilai-nilai serupa dari berbagai kritikus. Alhasil, kedua situs tersebut memajang skor di bawah angka 40 untuk Venom.

Di Rotten Tomatoes

Film Venom
Film Venom yang dibintangi Tom Hardy. (Sony Pictures)... Selengkapnya

Sampai kabar ini dibuat, sudah ada 29 ulasan dari kritikus profesional di Rotten Tomatoes. Dari situ, hanya delapan kritikus yang memberi nilai positif sedangkan 21 sisanya memberi nilai buruk.

"Venom terasa seperti racun yang sangat lemah," kata Justin Chang dari Los Angeles Times.

"Tidak seburuk Spider-Man 3, Venom sayangnya gagal memanfaatkan potensinya. Ada harapan besar untuk sekuel, meskipun dengan pembukaan yang kurang bagus ini, Sony mungkin bisa menekan tombol reset sekali lagi," tulis Kat Hughes dari The Hollywood News.

Di Metacritic

Venom
Penampakan karakter Venom (Sony Pictures)... Selengkapnya

Di situs Metacritic, dari 15 ulasan yang ada, film Venom hanya berbuah skor 33. Hanya dua yang positif, delapan yang menengah, dan lima yang negatif.

"Cukup berantakan, tapi wow, ini tetap menyenangkan, kekacauan yang menarik. Selalu jauh lebih menegangkan daripada film-film superhero formula apa pun yang berparade melalui multipleks sepanjang tahun," tulis Katie Walsh dari Chicago Tribune yang memberikan nilai positif.

Sutradara Venom

Venom
Venom versi film. (Sony Pictures)... Selengkapnya

Venom telah rilis di Indonesia mulai Rabu (3/10/2018). Film ini dibintangi oleh Tom Hardy, Michelle Williams, dan Riz Ahmed. Ruben Fleischer yang menjadi sutradara, sebelumnya sempat tenar setelah mengarahkan film Zombieland.

Karakter Venom diadaptasi dari salah satu musuh Spider-Man yang kemudian berubah menjadi sekutu. Film ini bakal membuka waralaba Sony's Spider-Man Universe. Setelah ini, Sony berniat untuk menggarap film musuh menjadi rekan Spider-Man lainnya, Morbius, the Living Vampire.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya