Liputan6.com, Ottawa - Niat rapper Jon James untuk menghadirkan sebuah videoklip yang spektakuler, berakhir tragis. Rapper berusia 33 tahun asal Kanada ini justru kehilangan nyawanya.
Pada Rabu (24/10/2018), People melaporkan bahwa Jon James tewas saat mencoba berjalan di atas sayap pesawat yang sedang terbang. Aksi ini, akan ditampilkan dalam videoklip terbarunya.
"Dia meninggal saat syuting proyek yang ia kerjakan selama berbulan-bulan. Aksi terakhirnya menyertakan pesawat terbang, termasuk ngerap sambil berjalan di atas sayap," tutur agen Jon James dalam keterangan resminya.
Advertisement
Sang agen juga mengatakan bahwa Jon James telah berlatih keras saat melakukan aksi berbahaya tersebut.
Baca Juga
Tewas Seketika
Dalam keterangan tertulis itu, diceritakan bahwa peristiwa nahas ini terjadi karena pesawat Cessna yang ia gunakan, menjadi tak terkendali setelah Jon James melangkah cukup jauh di atas sayapnya.
Pilot pun tak berhasil menguasai pesawat ini.
"Jon berpegangan di sayap sampai semuanya terlambat, saat ia melepaskan tangannya, dia tak punya waktu untuk menarik parasutnya. Dia jatuh dan tewas seketika."
Advertisement
Sering Lakukan Aksi Berbahaya
Pria bernama asli Jon James McMurray ini adalah seorang mantan atlet ski yang banting setir ke dunia musik setelah mengalami cedera.
Sebelumnya, ia juga sempat melakukan sejumlah aksi berbahaya yang membuatnya mengalami cedera serius. Bahkan ada yang menyebabkan dia mengalami keretakan tulang leher dan patah tulang punggung.