Liburan ke Filipina, Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara Mandi di Atas Tungku

Nadine Chandrawinata dan Dimas sedang menikmati liburan dengan berendam di air hangat.

oleh Liputan6.com diperbarui 15 Jun 2019, 12:00 WIB
Diterbitkan 15 Jun 2019, 12:00 WIB
[Fimela] Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara
(Instagram/nadinelist)

Liputan6.com, Jakarta - Di tengah liburan pasca Lebaran, Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara berkunjung ke Filipina. Keduanya tampak menikmati waktunya di negeri tetangga itu.

Hal itu terungkap dari unggahan Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara di akun Instagram masing-masing. Dalam foto yang diunggah, keduanya tampak sedang berada di Pulau Boracay.

Boracay merupakan salah satu pulau di Filipina yang berada 315 km dari ibu kota Filipina, Manila. Boracay pernah dipilih sebagai salah satu pantai tropis terbaik di dunia.

Nadine Chandrawinata dan Dimas sedang menikmati liburan dengan berendam di air hangat. Uniknya, untuk memanaskan air, tempat tersebut masih menggunakan cara tradisional, yakni dengan kayu bakar.

Foto yang Sama

Dimas Anggara - Nadine Chandrawinata
Dimas Anggara dan Nadine Chandrawinata berendam di air rebusan di Filipina. (dok.Instagram @nadinelist/https://www.instagram.com/p/Byotarshmgk/Henry

"Rebus rebusss," tulis Dimas Anggara di akun Instagramnya.

Begitu juga dengan Nadine. Dia mengunggah foto yang sama dengan sang suami.

Merayakan Bersama

Momen Mesra Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara
Nadine Chandrawinata bisa dibilang sangat beruntung karena memiliki Dimas. Pasalnya, Dimas selalu setia menemani Nadine yang hobi travelling bahkan hingga ke luar negeri pun. Misalnya, saat mereka berkunjung ke Memorial to the Murdered Jews of Europe. (Liputan6.com/Instagram/@nadinelist)

"NADI rebus rasa manis pedas," tulis Nadine Chandrawinata.

Sebelumnya, Nadine Chandrawinata merayakan momen Lebaran bersama sang suami. Meski berbeda keyakinan, Nadine turut merayakan Lebaran bersama keluarga Dimas Anggara. (Dian Rosadi/Merdeka.com)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya