Potret Jadul Krisdayanti dan 6 Penyanyi Wanita saat Jadi Sampul Majalah

Sebelum era teknologi digital seperti sekarang ini, wajah sejumlah artis termasuk Krisdayanti, kerap menghiasi sampul majalah ternama.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 30 Jun 2020, 21:10 WIB
Diterbitkan 30 Jun 2020, 21:00 WIB
ilustrasi suplemen membuat krisdayanti awet muda/instagram: @krisdayantilemos
ilustrasi suplemen membuat krisdayanti awet muda/instagram: @krisdayantilemos... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Jauh sebelum munculnya era teknologi digital seperti sekarang ini, wajah sejumlah artis kerap menghiasi sampul majalah ternama. Sebut saja Krisdayanti serta sang kakak, Yuni Shara.

Ya, di era digital seperti sekarang ini, wajah Krisdayanti lebih banyak menghiasi dunia maya alias internet. Padahal bila kita telaah kembali, majalah juga merupakan salah satu media yang mengasyikkan untuk dinikmati.

Hingga akhir era 1990-an majalah merupakan salah satu media yang sangat digemari masyarakat. Bahkan hingga era 2000-an, Krisdayanti masih menghiasi sejumlah majalah ternama pada saat itu.

Punya Peran Penting

[Fimela] Yuni Shara
Ternyata soal usia pasangan hidup merupakan saran dari anak-anak Yuni. Jagoannya yang kini sudah tumbuh remaja menginginkan sang ibu menikah dengan laki-laki yang berusia lebih tua. (Instagram/yunishara36)... Selengkapnya

Seperti halnya internet, majalah juga memiliki peran penting seperti informasi umum, hingga kabar terbaru dari dunia hiburan Tanah Air, terutama dari sosok artisnya.

Banyak Sekali

Tentunya bukan hanya Krisdayanti yang wajahnya sering dilihat oleh masyarakat. Ada sejumlah selebritas lain yang wajahnya sudah muncul di sejumlah majalah. Terutama pada awal karier mereka.

Melejitkan Karier

Bahkan karier para artis ini melejit setelah wajah mereka muncul sebagai sampul majalah ternama. Tak hanya sekali, sejumlah artis Indonesia ini juga sudah berkali-kali menjadi model sampul majalah.

Beda dengan Sekarang

Namun tentunya, penampilan mereka saat itu berbeda jauh dengan yang sekarang. Bila kita melihat paras mereka saat itu, tentunya kita akan sukses dibuat pangling.

 

Siapa Saja?

Nah, mungkin ada yang penasaran siapa saja artis-artis ini dan seperti apa foto-fotonya.

Yuk, kita ikuti deretan potret lawas sejumlah artis wanita Indonesia sewaktu jadi sampul majalah, seperti diambil dari berbagai sumber berikut ini.

1. Krisdayanti

Krisdayanti
Krisdayanti saat jadi sampul majalah. (Instagram/@juma0803)... Selengkapnya

Pose Krisdayanti semasa muda saat menjadi cover majalah, kerap mengundang pujian. Pemilik akun bernama Yanz Soemadi sempat memamerkan salah satu foto lawas Kridsdayanti yang mengundang banyak sanjungan.

2. Yuni Shara

Yuni Shara
Yuni Shara saat jadi sampul majalah. (Instagram/@memories__hits)... Selengkapnya

Sejak dahulu, Yuni Shara memang sudah sering merias alisnya seperti foto satu ini. Wajahnya tampak memesona saat ia menjadi sampul majalah Kartini pada 1995 silam.

 

3. Titi DJ

Titi DJ
Foto Titi DJ saat jadi sampul majalah. (Instagram/@cover.gadis)... Selengkapnya

Paras Titi DJ memang selalu memesona, termasuk pada masa mudanya. Saat tampil sebagai model sampul majalah Gadis pada 1982 lalu, ia tampak bergaya natural.

 

4. Vina Panduwinata

Vina Panduwinata
Vina Panduwinata saat jadi sampul majalah. (Instagram/@memories__hits)... Selengkapnya

Vina Panduwinata hingga kini masih saja membuat pubik terpesona. Terlebih di masa mudanya. Pernah muncul di majalah Hai pada 1989, pesona wajahnya terlihat awet.

5. Ruth Sahanaya

Ruth Sahanaya
Ruth Sahanaya saat jadi sampul majalah. (Instagram/@memories__hits)... Selengkapnya

Bisa dibilang, Ruth Sahanaya merupakan salah satu artis yang awet muda di jajaran ini. Sempat menjadi model majalah Dewi Gaya Kosmopolitan pada era 1990-an, sang diva sudah muncul dengan model rambut pendeknya yang ikonis.

6. Anggun

Anggun C. Sasmi
Anggun C. Sasmi saat jadi sampul majalah. (Instagram/@ekigofur)... Selengkapnya

Anggun C. Sasmi memang sudah tampak menawan sejak muda. Salah satu fotonya adalah satu ini, saat ia menjadi model sampul majalah pada 1993 lalu.

7. Memes

Memes
Memes saat jadi sampul majalah. (Instagram/@memories__hits)... Selengkapnya

Sebelum menjadi penyanyi, Memes mengawali karier sebagai foto model serta kerap menjadi sampul majalah. Wajah fotogeniknya terlihat di majalah Gadis seperti terlihat pada foto satu ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya