Profil Naya Rivera, Bintang Glee yang Tewas Tenggelam di Danau Piru

Meski dikenal sebagai bintang Glee, Naya Rivera sebenarnya sudah terjun ke dunia hiburan dalam usia yang masih sangat muda.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 14 Jul 2020, 13:20 WIB
Diterbitkan 14 Jul 2020, 13:20 WIB
Naya Rivera. (Evan Agostini/Invision/AP, File)
Meski dikenal sebagai bintang Glee, Naya Rivera sebenarnya sudah terjun ke dunia hiburan dalam usia yang masih sangat muda. (Evan Agostini/Invision/AP, File)

Liputan6.com, California - Beberapa hari terakhir, berita tentang Naya Rivera meramaikan media massa. Diberitakan hilang sejak Rabu sore waktu setempat, ia akhirnya ditemukan tak bernyawa di Danau Piru, California.

Ungkapan dukacita untuk Naya Rivera pun mengalir deras. Terutama, dari para penggemar Glee, serial yang dibintangi wanita yang tutup usia di umur 33 tahun ini.

Meski dikenal sebagai bintang Glee, Naya Rivera sebenarnya sudah terjun ke dunia hiburan dalam usia yang masih sangat muda.

Sejak Usia 4 Tahun

(AP Photo/Chris Pizzello, File)
(AP Photo/Chris Pizzello, File)

Ia pertama kali "berkarier" di dunia hiburan sebagai model dan aktris cilik. Akting pertamanya adalah di serial komedi situasi The Royal Family, saat ia baru berusia empat tahun.

Wanita berdarah African-American, Jerman, dan Puerto Rico ini juga tampil dalam serial TV kondang Family Matters, The Fresh Prince of Bel-Air, hingga Baywatch.

Santana Lopez

Naya Rivera sebagai Santana Lopez di Glee. (20th Century Fox via IMDb)
Naya Rivera sebagai Santana Lopez di Glee. (20th Century Fox via IMDb)

Barulah pada 2009, Naya Rivera dipertemukan dengan peran yang akhirnya melambungkan namanya: Santana Lopez di Glee.

Karakter unik yang ia lakoni, seorang pemandu sorak populer yang belakangan menyadari bahwa dirinya adalah LGBT, begitu melekat di hati pemirsanya. Setelah musim pertama Glee usai, di periode selanjutnya karakter Naya bahkan "naik level" menjadi tokoh reguler dalam serial ini.

Hubungan Asmara

Naya Rivera (Instagram/ nayarivera)
Naya Rivera (Instagram/ nayarivera)

Dilansir dari E!News, dua tahun sebelum Glee berakhir, Naya Rivera memulai kariernya di dunia tarik suara. Bersama tunangannya kala itu, rapper Big Sean, ia debut dengan lagu bertajuk "Sorry".

Hanya saja, hubungan keduanya berakhir pada 2014. Tiga bulan setelah putus, ia menikah dengan aktor Ryan Dorsey. Keduanya dikaruniai seorang putra pada September 2015.

Sayang, hubungan ini juga tak bertahan lama. Keduanya bercerai setelah dua tahun berumah tangga.

 

Tetap Memberi Dukungan

Perpisahan mereka diwarnai kasus KDRT, yang dilakukan Naya terhadap sang suami. Naya Rivera bahkan sempat ditangkap polisi.

Meski begitu, saat Naya Rivera dinyatakan hilang, Ryan Dorsey tetap memberikan dukungan secara langsung. Ia ikut hadir di Danau Piru selama pencarian, dan menenangkan anggota keluarga mantan istrinya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya