Liputan6.com, Jakarta - Catherine Wilson menambah panjang daftar artis yang terjerat dalam kasus narkoba. Catherine Wilson menjadi tersangka atas kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu.
Catherine Wilson bersama dengan J yang merupakan security rumahnya, diamankan pada Jumat (17/7/2020). Dari hasil penggeledahan di kediaman Catherine Wilson, ditemukan barang bukti sabu sebanyak dua klip masing-masing seberat 0,43 gram dan 0,66 gram.
Hasil tes urin pun menunjukkan bahwa Catherine Wilson positif metamfetamin. Bersamaan dengan berita ditangkapnya Catherine Wilson itu, heboh sebuah video lawas yang diunggah di YouTube.
Advertisement
Baca Juga
Video tersebut menunjukkan ketika Catherine Wilson mengisi sebuah acara talk show yang diunggah pada Oktober 2019 lalu. Namun yang menjadi sorotan adalah tingkah laku Catherine Wilson selama di acara tersebut.
Tingkah Laku Aneh
Dalam video yang berdurasi 10 menit 3 detik itu, Catherine Wilson menunjukkan gerak-gerik yang tidak biasa, di mana ia selalu gelisah dalam duduknya. Tak jarang ia memalingkan wajah ke berbagai arah, serta terus menggerak-gerakkan mulutnya.
Advertisement
Curiga
Warganet pun menduga ada yang salah dalam diri Catherine Wilson. Mereka curiga saat itu, Catherine Wilson sedang dalam pengaruh narkoba. Menariknya, mereka mengasumsikan itu jauh sebelum Catherine Wilson ditangkap.
"Perhatikan sikap ketrin booss, bagi yg tu aj!??? Gw tau kenapa dya gk bisa diem kyk gitu, tpi gw tkut bilangnya heheheheee!!!! Tpi gw yakin pasti ad org lain yg tau selain gw tentang sifatnya katrin!!!!" tulis akun zona youtube #93.
"Kenapa tuh gerak gerik nya begitu? Kyk lg mabuk, atau sakau. Kok ngeri ya," timpal Winny Gulo.
Dugaan
Namun tidak sedikit juga yang baru menyadarinya setelah ramai pemberitaan Catherine Wilson tertangkap narkoba.
"Ternyata bener dugaan gue, emg pas dulu liat acara ini lgsg di tv kok gerak gerik nya aneh... ehhh baru aja ketangkep krn Nkb," tulis Iustitia Idea Citra.
"Baca berita dia narkoba, langsung nonton kesini. Kok gue takut ngeliat gerak gerik dia disini," timpal JANERI PUTRI.
Advertisement