Inul Daratista Mengaku Bisnis Karaokenya Hancur Selama Pandemi

Inul Daratista mencoba bisnis lainnya demi karyawan.

oleh Aditia Saputra diperbarui 28 Jul 2021, 09:00 WIB
Diterbitkan 28 Jul 2021, 09:00 WIB
[Fimela] Inul Daratista
Inul Daratista mencoba bisnis lainnya demi karyawan. (Instagram/inul.d)

Liputan6.com, Jakarta - Inul Daratista menjadi salah satu pengusaha yang ikut terdampak pandemi Covid-19. Pasalnya, hampir dua tahun ini, bisnis gerai karaokenya harus ditutup. 

Pedangdut yang dikenal dengan jargon Goyang Ngebor ini menceritakan bagaimana bukan hanya dirinya yang terdampak, melainkan juga karyawan-karyawannya.

“Ya semua, pasti hancur-hancuran ya, bisnis pun sudah mau dua tahun ini karaoke saya semuanya tutup," ujar Inul Daratista, saat ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (27/7/2021).

 

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Memutar Otak

Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)
Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)

Istri Adam Suseno ini mengaku harus memutar otaknya untuk menghidupi karyawannya. Sebisa mungkin ia meminimalisir adanya pemecatan karyawan. 

“Pengurangan ada, tapi saya berusaha untuk survive. Saya bikin usaha kecil-kecilan tidak hanya di urusan baju dan sebagainya. Pokoknya semua dari makanan saya sudah lakukan," ujar Inul.

 


Bertahan

[Fimela] Inul Daratista
Inul Daratista (Instagram/inul.d)

Diakui oleh Inul Daratista bahwa dirinya harus tetap menjajal usaha lainnya demi bertahan hidup di masa pandemi Covid-19. 

“Tapi saya harus survive karena karyawan saya juga yang ada di pundak saya sebagian masih ada saya pekerjakan sekarang," katanya.

 


Terpapar

Masalah bertambah ketika puluhan karyawannya sempat terpapar Covid-19. Semua bisnis Inul Daratista terhenti sampai karyawannya sembuh. 

“Tapi kemarin sempat berhenti juga karena ada 10-20 kena Covid. Jadi semua berhenti total," ujarnya.

“Sekarang sudah mulai membaik kondisinya. Dan alhamdulillah pegawai saya kena Covidnya nggak sampai lewat. Iya sambil menunggu waktu yang tepat untuk buka," pungkas Inul Daratista.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya