Liputan6.com, Los Angeles - Paris Hilton akhirnya resmi berstatus sebagai istri dari Carter Reum. Mereka dilaporkan telah menikah pada Kamis (11/11/2021) kemarin di Los Angeles Amerika Serikat.
Pernikahan keduanya berlangsung sembilan bulan setelah Carter Reum melamar Paris Hilton dalam perjalanan ke sebuah pulau pribadi di daerah tropis. Hingga kini, hubungan keduanya telah berjalan selama dua tahun.
Mungkin banyak yang bertanya-tanya, orang seperti apa Carter Reum sehingga bisa membawa cicit pengusaha Conrad Hilton ke altar pelaminan. Tentu saja, ia bukan orang biasa.
Advertisement
Baca Juga
Â
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Dari Keluarga Pengusaha
Dilansir dari Page Six, Kamis (12/11/2021), Carter Reum juga bukan OKB alias orang kaya baru.
Ayahnya, W Robert 'Bob' Reum, adalah mantan presiden, chairman, dan CEO Amsted Industries, salah satu perusahaan privat terbesar di AS. Nilai perusaahaannya ditaksir Forbes mencapai 4 miliar dolar AS.
Sang ayah meninggal dunia karena kanker pada 2017, dan meninggalkan warisan yang ditaksir mencapai US$ 7 juta, bersama sejumlah rumah.
"Mungkin kekayaannya tak seperti Hilton, tapi tetap signifikan," tutur seorang sumber yang kenal dengan keluarga Reum.
Advertisement
Rintis Bisnis Bareng Kakak
Seperti anggota keluarganya yang lain, Carter Reum juga berprofesi sebagai pengusaha.
"Ia dan kakaknya memulai firma investasi bernama M13, yang dinamakan dari konstelasi yang paling cemerlang," kata sumber anonim ini. Bersama saudaranya ini, Courtney, ia juga mendirikan usaha minuman beralkohol dan menulis buku bertajuk Shortcut Your Startup.
Sosok Pekerja Keras
Sumber ini mengatakan Carter Reum dan kakaknya sosok pekerja keras, ambisius, dan bukan playboy.
"Dalam lima tahun yang singkat mereka mengubah perusahaan mereka menjadi salah satu dari firma investasi paling top di LA. Kamu tak akan bisa melakukannya kalau gila pesta," kata sumber ini.
Advertisement
Pernikahan Pertama
Harta kekayaan Carter Reum, ditaksir mencapai US$ 40 juta, atau sekitar setengah triliun rupiah. Paris Hilton sendiri, diperkirakan memiliki kekayaan sebesar US$ 300 juta dari sejumlah bisnis dan kegiatannya di dunia hiburan.
Paris maupun Carter sama-sama baru melepas masa lajang dalam pernikahan ini. Tak heran, pestanya digelar meriah di tempat tinggal kakek Paris Hilton di Bel Air. Tamunya pun banyak dari kalangan artis seperti Kim Kardashian, Emma Roberts, Evan Ross, Bebe Rexha, dan lainnya.Â