Intip Tips Bagaimana Mengembangkan Diri dalam Networking Party Bersama TikTok

Kampanye #SerunyaBelajar Ada di Tiktok telah usai.

oleh Fachri pada 12 Jul 2022, 00:00 WIB
Diperbarui 11 Jul 2022, 14:13 WIB
Garin Nugroho.
Garin Nugroho mengisi sesi Networking Party TikTok pada Minggu (10/07/2022).

Liputan6.com, Jakarta Kampanye #SerunyaBelajar Ada di Tiktok telah usai. Kegiatan kampanye yang dilaksanakan mulai tanggal 27 Juni hingga 10 Juli 2022 itu menjadikan 'Networking Party' sebagai acara puncaknya. Acara Networking Party ini digelar pada 9 hingga 10 Juli 2022 di Mbloc Space, Jakarta.

Kampanye ini merupakan dukungan TikTok dalam mengajak generasi muda untuk kreatif dalam membuat konten yang menarik, edukatif, dan seru. Selain itu, TikTok ingin memberikan sebuah nuansa belajar yang lebih menyenangkan.

Dalam Networking Party, TikTok yang menghadirkan kelas mentoring inspiratif dan edukatif bersama TikTok Master Educator dan TikTok Edu Creator yang berlangsung secara hybrid. Buat kamu yang ingin mengembangkan diri dan melampaui sekat tinggi yang menghalangi, kamu harus simak insight dari para tokoh di bawah ini ya!

Dari Psikologi hingga Seni

Rachel Amanda.
Rachel Amanda mengisi sesi Networking Party TikTok pada Sabtu (09/07/2022).

Networking Party bareng TikTok dimulai pada Sabtu (9/7/2022). Dalam mengawali sesi ini, Rachel Amanda (@auroraamanda95) dihadirkan sebagai speakers pertama. Baginya, sisi rapuh dalam diri sangat memiliki kaitan erat dengan kreativitas.

"Menurut saya, kreatifitas butuh ketidakpastian supaya ruang eksplorasi kita jadi lebih besar, resiko, pasti ada resikonya karena kita nggak tahu apa yang kita bikin bakal ditangkap orang seperti apa. Emotional exposure juga ternyata berpengaruh dengan kreatifitas," katanya.

Buat para creativepreneur, sesi kedua sangatlah dinantikan. Karena, sesi ini diisi oleh Pak Win (@asahpolapikir). Pak Win memberikan tips bagaimana kita menjadi cerdas dalam memulai sebuah bisnis.

“Bagi saya, ada tiga kunci bisnis itu berjalan sukses. Yang pertama kalian harus fokus mencari peluang. Habis itu cari partner yang tepat, dan yang terakhir ingin terus beradaptasi dengan sesuatu hal yang baru,” jelasnya.

Vina Muliana.
Vina Muliana mengisi sesi Networking Party pada Sabtu (09/07/2022).

Setelah sesi Pak Win selesai, pengunjung disuguhkan dengan obrolan inspiratif dengan Vina Muliana (@vmuliana). Konten kreator TikTok yang menjadi idola para job seekers ini memberikan tips bagaimana mempersiapkan karir dengan cerdas. Ia mengingatkan kepada semua, 3P dalam interview pekerjaan harus terus diasah.

“Yang harus diingat pelamar ketika ingin interview adalah 3P. P yang pertama adalah prepare, kalian harus kenal sama diri sendiri, kenal juga dengan perusahaannya, dan pekerjaan yang nanti akan dijalankan. P yang kedua adalah presence, kalian harus memberikan tampilan yang sesuai. Jika interview di lembaga pemerintahan, ya gunakan business formal, jika di perusahaan startup, pakai casual,” jelasnya.

“Dan P yang ketiga adalah practice. Kalian harus berlatih terus menerus untuk bisa menjawab pertanyaan HRD dengan jujur dan diplomatis. Karena, HRD akan memberikan 3 tipe pertanyaan dalam sebuah interview. Yang pertama personal interview question, kedua behavioral based question, dan yang ketiga hypothetical question,” tambahnya.

Sesi penutup dalam Networking Party hari pertama diisi oleh Anton Ismael (@antonismael_). Ia memberikan insight yang sangat menarik terkait dengan seni dan pengembangan diri. Dalam era bias originalitas seperti sekarang, kita harus terus menemukan dan mengenali tentang siapa diri kita yang sebenarnya.

“Di era yang saya bilang sebagai mabuk visual, kita harus menggali lebih dalam terkait who we are. Dengan kita terus menggali, kita akan menemukan sebuah bentuk kreativitas yang akan mampu mengembangkan diri kita sendiri,” ujarnya.

Dari Motivasi Diri hingga Film

Merry Riana.
Merry Riana mengisi sesi Networking Party pada Minggu (10/07/2022).

Sesi Networking Party yang digelar Minggu (10/07/2022) diawali dengan sangat atraktif dan menarik dari Merry Riana (@Merryriana). Motivator bisnis ini memberikan tiga tips mindset yang wajib dimiliki oleh seorang kreator konten di TikTok.

“Ada 3C yang harus dipraktekkan. Clarity, courage, dan consistency. Kalian harus memiliki kejelasan tujuan buat ke depannya, lalu harus ada keberanian untuk mencoba, agar kita bisa mengaplikasikan apa tujuan kita, dan yang terakhir, konsisten. Semua hal itu, harus kalian jalani secara terus-menerus, dan selalu ingat motif awalnya, agar tetap disiplin dengan tujuan,” jelasnya.

Urrofi (@urrofi_) hadir dalam sesi ketiga Networking Party. Ia membahas serba serbi era audio visual yang menjadi terobosan baru. Era vertikal video menjadi yang paling mencolok digunakan pada konten dalam beberapa tahun terakhir. Konten kreator yang sudah memiliki bisnis dalam industri kreatif ini mengingatkan untuk bisa membangun kuantitas dalam membuat konten.

“kita sebagai kreator akan bisa mendapatkan kualitas jika kita spend quantity di situ. Jadi, kesimpulannya adalah quantity build quality,” ujarnya.

Erika Richardo.
Erika Richardo mengisi sesi Networking Party pada Minggu (10/07/2022).

Konten kreator TikTok yang sering membuat konten seputar melukis ini memberikan tips bagaimana supaya kita bisa populer di TikTok. Menurutnya, ada 3 yang bisa membuat konten kalian jadi terkenal.

“Menurut riset yang aku lakukan, ada 3 trik gimana konten kamu bisa terkenal. Yang pertama, kamu punya gaya khas, kamu juga harus punya personality yang bagus, dan tampilkan visual atau wajah yang ikonik,” katanya.

Sesi terakhir ditutup oleh Sutradara kondang, Garin Nugroho. Dosen di Institut Kesenian Jakarta ini memberikan pengalamannya dalam melakukan riset, penulisan, hingga pengambilan gambar dalam menggarap sebuah film. Ia juga mengatakan, bahwa ruang kreatif kita sangat luas.

“Ruang kreatif kita ini begitu luas, ada ruang heritage, populer, dan alternatif. Itu semua bisa kalian dalami untuk menciptakan sebuah kreativitas,” tutupnya.

Seluruh kegiatan kampanye "#SerunyaBelajar Ada di TikTok" yang dilaksanakan dari 27 Juni hingga 10 Juli 2022 sukses digelar. Selain Networking Party, ada pula Edu Creative Exhibition dan kompetisi hashtag challenge untuk semua pengguna TikTok di atas usia 18 tahun yang berhadiah ratusan juta, serial TikTok LIVE dengan tema #SerunyaBelajar Bangun Masa Depan pada 29 Juni hingga 7 Juli 2022.

Teruntuk kamu yang ingin mencari informasi seputar konten-konten inspiratif dan edukatif di TikTok, serta ingin tahu lebih lanjut terkait kampanye #SerunyaBelajar Ada di TikTok, kamu bisa mengunjungi tautan ini.

 

(*)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya