Liputan6.com, Los Angeles - Sebuah rumor aneh lekat dengan Lea Michele selama beberapa tahun belakangan ini. Ia digosipkan tak bisa membaca, alias buta huruf. Dilansir dari People, Jumat (2/9/2022), rumor ini beredar luas selama bertahun-tahun dan jadi viral di TikTok.
Tak sedikit video semacam ini mengklaim sejumlah “bukti” untuk mendukung tuduhannya.
Gemas dengan isu yang bertahun-tahun menimpanya ini, Lea Michele langsung mengutarakan unek-uneknya saat diwawancara oleh The New York Times beberapa waktu lalu. Aktris yang sejak kecil tampil di Broadway ini bahkan sampai harus mengingatkan kembali pengalamannya membintangi enam musim Glee.
Advertisement
“Aku pergi (syuting) Glee setiap hari, aku tahu dialogku setiap hari. Lalu ada rumor online yang menyebut aku enggak bisa membaca atau menulis? Itu menyedihkan,” kata dia.
Baca Juga
Kalau Aku Adalah Pria...
Dengan serius, Lea Michele kemudian membawa topik gender dalam isu ini. “Aku sering berpikir kalau aku adalah seorang pria, ha-hal seperti ini tak akan pernah terjadi,” tuturnya.
Ini bukan pertama kalinya Lea Michele menanggapi isu tersebut. Ia sebelumnya pernah bercuit soal ini pada 2018 lalu.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Ngakak
Kala itu, wanita 36 tahun tersebut menanggapi cuitan fans yang mengatakan Lea pasti sedang ngakak mendengar rumor ini.
“Aku suka banget MEMBACA dan ingin MENULIS balasannya kepadamu. Benar-benar ngakak karena semua ini,” cuitnya kala itu.
Kontroversi Tukang Bully
Sementara itu, kini Lea Michele kembali berakting lewat pertunjukan Broadway "Funny Girl" setelah dua tahun lalu berkobar kontroversi bahwa dirinya adalah seorang bully alias perundung di lokasi syuting Glee. Dalam wawancara ini—tanpa menyebutkan isu tersebut secara spesifik—Lea mengatakan sudah sangat introspeksi diri. Ia juga mengaku ogah mengumbar prosesnya di media.
“Kini aku sudah lebih dari sekadar siap (untuk kembali ke panggung hiburan) baik secara pribadi maupun profesional,” kata dia.
Advertisement