Halle Bailey Dipuji oleh Presiden Walt Disney Studios Motion Pictures Production: Dia Luar Biasa

Halle Bailey memiliki bakat luar biasa dalam akting termasuk bernyanyi.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 30 Nov 2022, 22:15 WIB
Diterbitkan 30 Nov 2022, 22:15 WIB
Halle Bailey (Photo by Rebecca Cabage/Invision/AP, File)
Halle Bailey (Photo by Rebecca Cabage/Invision/AP, File)

Liputan6.com, Jakarta Penampilan Halle Bailey dalam The Little Mermaid live-action sudah membuat publik penasaran. Terpilihnya Halle Bailey untuk memerankan karakter Ariel tentu bukan tanpa alasan.

Presiden Walt Disney Studios Motion Pictures Production, Sean Bailey, mengungkap bahwa aktris berusia 22 tahun ini memiliki bakat luar biasa dalam akting termasuk bernyanyi.

"Saya bisa katakan ada banyak yang ingin kita lihat dan saya menemukan satu orang yang ingin melakukan ini dan kita berpikir dia adalah orang yang tepat," papar Sean Bailey dilaporkan oleh Showbiz Liputan6.com dari Marina Bay Sands, Singapura, Rabu (30/11/2022).

"Dia adalah orang yang tepat dan tidak dapat dipungkiri bahwa dia adalah Ariel. Dia luar biasa," ia menyambung pernyataan.

 

 

Dipuji

6 Potret Halle Bailey yang Bakal Memerankan Ariel di The Little Mermaid Live Action
Halle Bailey (Sumber: Instagram/disney)

Sean Bailey meminta publik khususnya pecinta Princess Disney untuk menantikan penampilan mengagumkan Halle dalam live-action The Little Mermaid.

"Ya, saya tidak sabar untuk bertemu dengannya di film, dia sangat luar biasa," Sean Bailey mengakhiri pernyataannya.

The Little Mermaid

The Little Mermaid adalah sebuah film live-action dari film klasik yang sudah melekat di hati para penggemar. Disutradarai oleh sineas terkemuka, Rob Marshall, dan menghadirkan lagu-lagu baru yang diciptakan oleh legenda Disney, Alan Menken.

Mereka berkolaborasi dengan Lin-Manuel Miranda yang dikenal dari karya-karyanya untuk Hamilton, Moana, dan Encanto.

Ariel akan diperankan oleh penyanyi dan aktris berbakat Halle Bailey serta didukung dengan para bintang papan atas lainnya.

Di antaranya adalah Awkwafina, Daveed Diggs, Javier Baradem, dan Melissa McCarthy yang akan berperan sebagai Disney villain ikonik, Ursula. Film ini akan tayang pada 2023.

Infografis Brasil vs Meksiko
Brasil vs Meksiko (Liputan6.com/Ari Wicaksono)

Trailer

Dalam trailer yang sudah dirilis, penyanyi yang juga aktris ini melantunkan penggalan lagu ikonis dari film animasi The Little Mermaid yang berjudul "Part of Your World". Publik memuji keindahan suara Halle. 

Aslinya, lagu ini dilantunkan oleh Jodi Benson, aktris yang juga pengisi suara Ariel dalam film animasi yang rilis pada 1989 silam tersebut. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya