Yura Yunita Bakal Gelar Konser Pertunjukan Tutur Batin di Surabaya dan Jakarta, Siap Nyanyikan Lebih Dari 20 Lagu dengan Aransemen yang Apik

Simak informasi terkait Pertunjukan Tutur Batik Live Concert dan daftar harga tiketnya yang bisa dibeli sejak Senin malam.

oleh Jeremia Agung Ananta diperbarui 09 Mei 2023, 18:30 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2023, 18:30 WIB
Poster Pertunjukan Tutur Batin Live Concert 2023 Yura Yunita.
Poster Pertunjukan Tutur Batin Live Concert 2023 Yura Yunita. (Foto: https://www.instagram.com/p/Cr3WXFwhADb/)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Yura Yunita akhirnya beri kabar bahagia bagi para penggemar yang selalu menanti-nanti dirinya untuk menggelar konser solo. Melalui akun Instagram terverifikasinya, Yura unggah foto poster pengumuman konser yang ia beri tajuk Pertunjukan Tutur Batin Live Concert pada Rabu (3/5/2023).

Ada dua lokasi konser yang sejauh ini ia umumkan, yaitu di Surabaya dan Jakarta. Yura pertama-tama akan menyapa pengemarnya di day 1 konser pada Jumat, 9 Juni 2023 di Jatim Expo Surabaya. Seminggu setelahnya, Yura baru akan gelar konser di Tennis Indoor Senayan Jakarta pada 16 Juni 2023.

Untuk memberikan informasi terkait konser secara lengkap, Yura sediakan akun Instagram khusus dengan username @tuturbatinyura. Sabtu (6/5/2023), akun tersebut pun akhirnya unggah daftar harga tiket beserta seating plan untuk kedua venue.

Konser ini sangat spesial, Yura akan mengajak para penggemar masuk lebih dalam menyelami makna-makna dari lagu-lagu miliknya. Seluruh tiket konser Pertunjukkan Tutur Batin dapat dibeli mulai Senin (8/5/2023) pukul 20.00 WIB melalui loket.com.

Harga Tiket dan Seating Plan

Daftar harga tiket beserta seating plan Pertunjukan Tutur Batin Live Concert.
Daftar harga tiket beserta seating plan Pertunjukan Tutur Batin Live Concert. (Foto: https://www.instagram.com/p/Cr3WXFwhADb/)... Selengkapnya

Surabaya - Jatim Expo (9/6/2023)

  • VIP: Rp1.300.000 (Seating)
  • Festival A: Rp500.000 (Standing)
  • Festival B: Rp350.000 (Standing)

Jakarta - Tennis Indoor Senayan (16/06/2023)

  • VIP: Rp1.500.000 (Seating)
  • Pink: Rp1.200.000 (Seating)
  • Yellow: Rp600.000 (Seating)
  • Green: Rp375.000 (Seating)
  • Festival A: Rp550.000 (Standing)
  • Festival B: Rp350.000 (Standing)

Suguhkan Penampilan Spesial

Yura Yunita sampaikan rasa bahagia menjelang konser Pertunjukan Tutur Batin di Instagram.
Yura Yunita sampaikan rasa bahagia menjelang konser Pertunjukan Tutur Batin di Instagram. (Foto: https://www.instagram.com/p/Cr3WXFwhADb/)... Selengkapnya

Hari Sabtu (6/5/2023) melalui akun Intagram pribadinya, Yura unggah beberapa video dirinya yang sedang menghapus makeup sambil mencurahkan perasaan senang atas konser solonya. "Stop scrolling, akhirnya kubisa spill ini!✨ #PertunjukanTuturBatin sebentar lagi! Tiket bisa kamu dapatkan di @loketcom mulai 8 Mei 2023 jam 8 malam." tulis Yura dalam caption foto.

Dalam video itu Yura juga sampaikan bahwa ia siap berikan penampilan yang spesial. "Yang spesial? Pasti berbeda. Biasanya kan kalau manggung biasa aku cuma bawain 8 lagu 45 menit, tapi kalau di Pertunjukkan Tutur Batin Live Concert yang pasti aku akan bawain lebih dari 20 lagu dengan aransemen dan konsep yang wuuu," ucap Yura dengan semangat.  

Warganet Siap War Tiket

Yura Yunita. (Foto: Dok. Instagram @ywpiano)
Yura Yunita. (Foto: Dok. Instagram @ywpiano)... Selengkapnya

Mengetahui bahwa sang idola akhirnya gelar konser tunggal, para penggemar Yura Yunita sudah siap untuk war tiket. Perasaan excited dan gembira mereka pun menghujani kolom komentar Instagram Yura. 

"Tehhh selamaatt. Fix akan war banget tiketnya. Harganya masih makesense diantara konser2 lain 🤍," ketik @diahwahyuiinu.

"Aaaaaaaa ga sabar hiphipyura mau seru seruan bareng bareng di konser nanti 🙌🔥," tulis akun @hiphipyura.

"Akh selamat kak @yurayunita 💜💜💜, nanti aku nonton dengan teman2 disabilitas lainnya yeay," ujar @nickyclara.

Tampaknya semua orang sudah siap untuk bernanyi, menari, bahkan menangis bersama di Pertunjukan Tutur Batin Live Concert milik Yura Yunita. Tiket dapat dibeli di loket.com mulai Senin (8/5/2023) malam hari, jangan sampai kamu nggak kebagian, ya!

Infografis Konser Musik Pilihan 2023 di Indonesia
Infografis Konser Musik Pilihan 2023 di Indonesia.  (Liputan6.com/Triyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya