Liputan6.com, Jakarta Aktor Hollywood Matthew Perry yang dikenal dunia berkat aktingnya sebagai karakter Chandler Bing dalam serial sitcom Friends, dikabarkan meninggal dunia di rumahnya di kawasan Los Angeles, AS, pada Sabtu (28/10/2023) waktu setempat.
Sebelum meninggal dunia, rupanya Matthew Perry sempat terlihat di depan publik sekitar sepekan lalu, melansir TMZ, baru-baru ini. Kala itu, Matthew Perry tampak menikmati kegiatan jalan-jalan bersama seorang kerabat. Ia juga terlihat meninggalkan restoran di bagian barat Los Angeles, AS.
Dalam momen terakhirnya di tempat umum yang diunggah TMZ itu, Matthew Perry terlihat mengenakan kaus abu-abu dan celana panjang hitam. Rambutnya tak disisir rapi, dibiarkan seadanya. Kumis dan jenggot tipis menghiasi wajah sang aktor Hollywood. Kacamata hitam juga dikenakannya.
Advertisement
Selain itu, Matthew yang terlihat untuk terakhir kalinya pada tanggal 21 Oktober 2023 itu, kedapatan sedang berjalan kaki keluar dari Apple Pan, salah satu tempat populer di Los Angeles Barat untuk menikmati burger, sandwich, dan pai. Seorang kerabat pria terlihat membawa tas yang membungkus makanan.
Â
Kabar Meninggalnya Matthew Perry
Mengutip variety.com, petugas setempat kepada LA Times, Matthew Perry yang meninggal dunia di usia 54 tahun, jenazahnya ditemukan di bak mandi rumahnya. Pihak berwenang menemukan bintang serial Friends tak sadarkan diri sekitar pukul 4 sore.
Selain itu, disampaikan juga bahwa tidak ada tanda-tanda penggunaan narkoba atau hal-hal yang mencurigakan lain di sekitar rumah Matthew Perry. Sementara, TMZ menyampaikan dari seorang sumber bahwa sang aktor sempat melakukan aktivitas fisik pada pagi harinya.
Lebih lanjut, TMZ juga mendapat informasi bahwa Matthew Perry diduga tenggelam di bak mandi mewah alias jacuzzi di rumahnya itu. Disampaikan oleh seorang sumber bahwa petugas langsung memberikan bantuan untuk serangan jantung kepada Matthew.
Â
Advertisement
Kronologi Meninggalnya Matthew Perry
Disampaikan juga oleh TMZ bahwa tidak ada tanda-tanda penggunaan narkoba atau hal-hal yang mencurigakan lain di sekitar rumah Matthew Perry. Seorang sumber mengatakan bahwa sang aktor sempat melakukan aktivitas fisik pada pagi harinya.
Selain itu, beredar kabar bahwa Matthew Perry sempat pulang pada pagi harinya setelah bermain pickleball selama 2 jam. Matthew disebut sempat meminta asistennya untuk mengurus suatu keperluan beberapa saat setelahnya.
Lalu ketika asistennya kembali sekitar 2 jam kemudian, ia menemukan Matthew tidak merespons hingga akhirnya menelepon 911.
Lebih lanjut, terdapat juga informasi yang menyebut Matthew Perry diduga tenggelam di bak mandi mewah alias jacuzzi di rumahnya itu. Disampaikan oleh seorang sumber bahwa petugas langsung memberikan bantuan untuk serangan jantung kepada Matthew.
Deretan aktor dan sineas Hollywood terlihat mengungkapkan duka cita mereka di media sosial atas meninggalnya Matthew Perry.
Â
Sekilas tentang Matthew Perry dan Prestasinya
Matthew Perry dikenal luas di seluruh dunia berkat perannya sebagai Chandler di serial Friends. Di Indonesia, serial ini juga sempat mengudara di stasiun TV swasta dan menyita mata jutaan pemirsa Tanah Air.
Friends telah berjalan selama 10 musim sejak tahun 1994 hingga 2004. Berkat aktingnya, Mattgew sempat menjadi nominasi Primetime Emmy pada tahun 2002 untuk penampilannya di serial sitcom tersebut.
Selain Friends, Perry juga sempat muncul dalam serial televisi lain seperti Studio 60 on the Sunset Strip, Go On, dan The Odd Couple.
Matthew telah masuk dalam dua nominasi Emmy pada tahun 2003 dan 2004 untuk kategori aktor tamu luar biasa dalam serial drama berkat perannya sebagai Joe Quincy dalam serial The West Wing.
Advertisement