Liputan6.com, Jakarta Nova Eliza mengalami kejadian kurang mengenakkan beberapa hari kemarin. Sepeda motor miliknya raib digasak pencuri. Terungkap, pelaku pencuri adalah tukang cat yang belakangan sedang bekerja di rumahnya.
Nova Eliza tak menyangka pelaku adalah orang yang sedang bekerja di rumahnya.
Padahal sebelum pencurian terjadi, Nova cukup senang dengan orang tersebut yang dinilainya sangat baik. "Iya beberapa minggu lalu kita dapat musibah aja sih. Tepatnya kita kehilangan motor. Jadi kita hire tukang sebetulnya di rumah," kata Nova Eliza di Kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, Minggu (5/11/2023).
Advertisement
"Awalnya nih orang baik banget. Tapi lama-lama nggak, dia adalah maling dan kita kehilangan motor," sambung Nova Eliza.
Â
Tak Ada Prasangka
Nova tak menaruh curiga saat diperkenalkan dengan pelaku. Kebetulan, ia memang mencari pekerja untuk merenovasi rumahnya, karena akan dihuni sepulangnya dari Belanda.
"Sebetulnya ada yang ngenalin ke saya. Dari kami sekeluarga ya namanya enggak ada prasangka buruk, memang kami baru balik dari Belanda mau renovasi rumah karena kondisinya mau ditempati lagi," jelasnya.
Â
Advertisement
Awalnya Kagumi Pelaku
Nova cukup kagum dengan kinerja pelaku yang diketahui memiliki inisial B, dalam merenovasi rumahnya.
Namun karena ada pekerjaan di luar kota, Nova memutuskan renovasi rumahnya dihentikan sementara waktu."Di minggu pertama kerjaan bagus banget dan sempet istirahat dulu karena aku harus ke Bali urus kerjaan. Aku ada di sana juga. Ternyata pas aku balik ke Jakarta mau teruskan (renov), udah nggak ada. Pada saat itulah aku kehilangan itu (motor)," terang Nova.
Â
Dua Kali Kecurian
Nova Eliza mengaku sudah 2 kali motornya digondol pencuri. Namun untuk pelaku Bayu, ini kali pertama yang bersangkutan mencuri di kediaman Nova.
"Sebenernya B*** ini baru pertama kali nyolong di situ. Tapi memang aku kehilangan motor dua kali, tapi B*** melakukan di aku baru sekali," ucap Nova Eliza.
Advertisement