Fanny Soegiarto Gandeng Seorang Gitaris Soegi Bornean dan Eks Personelnya Setelah Hengkang dari Band untuk Garap Karya Baru

Hasrat Fanny Soegiarto dalam bermusik setelah keluar dari Soegi Bornean masih sangat besar.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 18 Mar 2024, 17:30 WIB
Diterbitkan 18 Mar 2024, 17:30 WIB
[Fimela] Fanny Soegi
Fanny Soegi. (Foto: Instagram.com/fannysoegi)

Liputan6.com, Jakarta Fanny Soegiarto, penyanyi yang sebelumnya dikenal sebagai vokalis Soegi Bornean, membuat penggemar terkejut setelah ia mengumumkan hengkang dari band yang membesarkan namanya itu. Banyak yang menduga Fanny Soegiarto rehat dari dunia musik untuk menjalani kegiatan lain.

Namun ternyata, hasrat Fanny Soegiarto dalam bermusik setelah keluar dari Soegi Bornean masih sangat besar. Penyanyi berdarah Jawa dan Kalimantan itu pun menggandeng beberapa orang rekan musisi untuk ikut serta menggarap proyek lagu yang sedang dikerjakannya.

Mengejutkannya, Fanny Soegiarto tak jauh-jauh dalam mengajak rekan-rekan untuk proyek solonya itu. Ia rupanya menggandeng salah seorang gitaris yang masih berstatus personel Soegi Bornean, yakni Bagas Prasetyo alias Bajazzpe.

Tak hanya Bajazzpe seorang, Fanny juga menggandeng Damar Komar yang merupakan eks Soegi Bornean yang posisinya telah digantikan oleh Bajazzpe. Selain itu, Fanny juga mengajak seorang pemain kibor bernama Naufal Bahir. Momen itu diperlihatkan Fanny dalam sebuah unggahan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Fanny Pamer Pose Bersama Ketiga Rekan untuk Proyek Barunya

Fanny Soegiarto dan Rekan-rekannya di Proyek Terbaru
Fanny Soegiarto dan ketiga rekannya untuk proyek musik terbaru. (Via Instagram @fannysoegi)

Terlihat dalam unggahan foto di akun Instagram @fannysoegi, sang penyanyi memamerkan posenya bersama tiga rekannya untuk proyek barunya itu.

"ꦑꦭꦸꦮꦂꦒ // Kaluwarga ❤️‍🩹," begitu tulis Fanny dalam keterangan fotonya, kami kutip Sabtu (16/3/2024).

Belum dijelaskan apa maksud dari kata dalam bahasa Jawa bersama aksaranya yang diketahui memiliki arti "Keluarga" itu.

 


Fanny Spill Tipis-tipis Alasannya Membuat Karya Baru

[Fimela] Fanny Soegi
Fanny Soegi. (Foto: Instagram.com/fannysoegi)

Selain itu, Fanny juga sempat membeberkan di akun Twitter/X-nya mengenai alasannya menggarap karya baru di dunia musik. Ia juga membeberkan nama Otong Koil sebagai salah satu musisi yang terlibat bersamanya dan ketiga rekannya itu.

"Melawan patriarki, saya tetap bermusik. Mulai sekarang kerjaan rumah kita bagi @0tk0il," tulis Fanny dalam cuitannya, belum lama ini.

Diketahui, Soegi Bornean kini menyisakan dua orang, yakni Bagas Prasetyo serta gitaris lain bernama Aditya Ilyas yang bergabung sejak awal mula band ini dibentuk.

 


Fanny Soegiarto Umumkan Mundur dari Soegi Bornean

Fanny Soegiarto
Fanny Soegiarto eks Soegi Bornean. (Foto via Instagram @fannysoegi)

Sebelumnya, Fanny mengumumkan telah mundur dari grup musik Soegi Bornean yang ia sampaikan melalui akun Instagram pribadinya. Ia mengaku telah memikirkan keputusan dengan pertimbangan yang matang.

"Saya ingin berbagi bahwa saya telah mengambil keputusan untuk mengundurkan diri dari grup band Soegi Bornean," begitu isi tulisan dalam postingan Fanny Soegi di akun Instagramnya.

"Keputusan ini tidak diambil secara gegabah, melainkan setelah pertimbangan yang matang. Saya mengucapkan terimakasih atas semua moment luar biasa yang telah dilalui selama ini. Saya berharap yang terbaik bagi perjalanan mereka ke depan," sambung Fanny.

 


Fanny Enggan Membeberkan Alasannya Keluar

Fanny belum mengungkapkan alasannya keluar dari Soegi Bornean. Ia mengaku akan mengungkapnya di waktu yang tepat.

"Lebih lanjut mengenai alasan keputusan ini, saya sampaikan di waktu yang tepat. Terima kasih atas pengertian dan dukungan semua pihak. Doa baik," tutup Fanny.

Infografis Macam-Macam Alat Musik Tradisional
Infografis Macam-Macam Alat Musik Tradisional. (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya