Main Sinetron Diam-Diam Suka, Rianti Cartwright Berasa Lebih Muda

Rianti Cartwright tak pernah merasa risih harus bermain sinetron remaja, dan baradu akting dengan anak-anak ABG.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 12 Nov 2013, 11:10 WIB
Diterbitkan 12 Nov 2013, 11:10 WIB
rianti-cartwright-131106a.jpg
Meski Rianti Cartwright, mendapat peran sebagai Sarah, ibunda Naomi dalam sinetron terbaru SCTV berjudul Diam-Diam Suka, namun Rianti cukup senang bisa terlibat dalam sinetron tersebut, dan baradu akting dengan anak-anak ABG. Rianti tak pernah merasa risih harus bermain sinetron remaja.

"Aku justru ngerasa seneng syuting dikelilingi gadis muda. Di luar itu aku suka sama jalan cerita sinetron ini," ucap Rianti saat ditemui di kawasan Tambun, Bekasi, Jawa Barat, Senin (11/11/2013).

Bahkan, wanita kelahiran Bandung 22 September 1983 itu berasa usianya jauh lebih muda saat beradu akting dengan juniornya dalam sinetron ini. "Ia nih, berasa kayak anak muda," ungkap Rianti Cartwright.

Istri Cas Alfonso Nainggolan ini mengaku tertantang dengan perannya sebagai seorang ibu yang anaknya sudah remaja. Padahal, hingga kini Rianti belum juga merasakan menjadi seorang ibu lantaran dirinya belum juga dikaruniai anak.

"Sedikit menantang. Karena aku kan belum pnya anak tapi di sini aku punya anak yang usianya 18 tahun, dan  banyak scene nangisnya," kata Rianti.(Pur)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya