Kanye West Balas Kritikan Presiden Obama

Tak terima dikritik Presiden Obama, Kanye West balik mengkritik Presiden Obama.

oleh Liputan6 diperbarui 20 Nov 2013, 20:50 WIB
Diterbitkan 20 Nov 2013, 20:50 WIB
kanye-obama-131120b.jpg

Kekasih dari supermodel Kim Kadarshian, Kanye West rupanya masih menyimpan dendam terhadap Presiden Obama. West rupanya tidak melupakan begitu saja saat ia disebut tolol oleh Presiden Obama setelah ia memotong pidato penghargaan Taylor Swift di MTV Video Music Awards 2009 lalu. Kali ini, Kanye balas menyebut Obama telah memanfaatkannya.

Seperti yang dikutip dari Theguardian, Selasa, (19/11/2013), saat Obama baru mau mencalonkan diri menjadi presiden, Obama kerap mengunjungi Kanye.

"Oh, kau bicara tentang bagaimana dia (Obama) dulu sering mengunjungi aku dan ibuku saat baru mau mencalonkan jadi presiden?" ungkapnya dalam wawancara dengan radio Hot 107.9 beberapa hari lalu. "Kami adalah icon pop dan presiden suka memanfaatkan hal semacam itu."

"Aku tidak peduli apakah dia presiden atau bukan. Aku peduli tentang bagaimana kau membantu orang lain dan apa yang kau berikan pada dunia," lanjutnya. "Musikku membawa kebahagiaan untuk orang-orang."

Kanye juga mengatakan tidak akan membicarakan tentang Obama lagi. Namun, ia juga berharap Obama tidak akan berkomentar tentangnya dan Kim Kardashian.

"Kupikir dia tidak perlu menyebut nama ibu dari anakku lagi," tambah Kanye. "Aku juga tidak akan membicarakan dia lagi. Dia bukan prioritasku sekarang."

Lebih lanjut, baru-baru ini Kanye tampil sangat intim dengan kekasihnya, Kim Kardashian dalam videoklip bertajuk Bound 2. Dalam video yang diunggah ke YouTube terlihat sang rapper mengendarai sebuah motor besar dengan latar belakang gambar-gambar seperti gurun pasir, awan, sungai dan pemandangan alam lainnya. (Ars)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya