Cicipi Kue Strudel Durian Khas Lumajang, Cocok Jadi Oleh-Oleh

Di Lumajang, Jawa Timur, olahan kue strudel menggunakan bahan buah durian mentega semeru.

oleh Liputan6.com diperbarui 01 Nov 2020, 04:00 WIB
Diterbitkan 01 Nov 2020, 04:00 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi durian. (dok. pixabay.com/Asnida Riani)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kini olahan makanan olahan dari buah durian makin bervariasi. Setelah ramai pancake durian, kini kue strudel dari olahan buah durian layak dicoba terutama untuk oleh-oleh.

Di Lumajang, Jawa Timur, olahan kue strudel menggunakan bahan buah durian mentega semeru. Rasa kue strudel dengan krispi di luar, dan lumer aroma durian terasa memanjakan lidah.

Warga Perumahan Bumi Rejo Permai, Desa Sumberejo, Kecamatan Sukodono, Lumajang, Sri Utami (32) membuat kue strudel berbahan buah durian mentega semeru. Ia dibantu oleh lima orang karyawan untuk menjalankan pembuatan kue strudel. Sri bersama suaminya menggeluti usaha kue strudel durian sejak empat tahun lalu.

Awal memulai usaha ini ketika melihat melimpahnya buah durian di lereng Gunung Semeru. Strudel durian semeru yang dia buat, ternyata diminati banyak warga, terutama para penggemar buah durian dari berbagai kota di Indonesia.

Selain enak, kue strudel berbahan buah durian ini kaya akan manfaat bagi tubuh, karena mengandung antioksidan, kalium, dan serat. 

Untuk membuat kue ini diperlukan beberapa proses. Pertama, belah buah durian, pisahkan daging dengan bijinya, dan haluskan daging durian yang akan dipakai.

Selanjutnya, buat adonan tepung, dan pipihkan menjadi lembaran sesuai ukuran yang diinginkan. Lalu masukkan daging durian di dalamnya, dan diolesi putih telur, dan tutup kue dengan melipatnya.

Berikutnya, kue diolesi kuning telur, dan keju di atasnya agar lebih nikmat dan cantik. Terakhir, kue dioven selama 30 menit, dengan suhu hingga 180 derajat celcius.

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Ada 12 Varian Rasa

Mengonsumsi Buah Durian
Mengonsumsi Buah Durian (Photo by Jim Teo on Unsplash)... Selengkapnya

Ada 12 varian rasa kue strudel buatan Sri Utami, tetapi kue strudel durian yang paling digemari. Kue strudel durian semeru, enak dinikmati saat hangat. Sebab selain krispi diluar, lumer daging durian mentega terasa khas.

"Banyak peminatnya, akhirnya saya coba untuk mengaplikasikan ke strudel saya, kebetulan yang seneng itu, mesti dia akan kembali, dan mereka kadang tidak jadi beli strudel, kalau strudel duriannya ndak ada,” papar Sri Utami, Pembuat Kue Strudel Durian, seperti dikutip dari tayangan Liputan6, ditulis Minggu, (1/11/2020).

Harganya pun cukup terjangkau. Satu kotak kue strudel durian semeru ini, hanya dibanderol dengan harga Rp 35.000. Dalam sehari, usaha rumahan ini memproduksi ratusan boks kue strudel, dan dikirim ke berbagai kota di Indonesia seperti, Surabaya, Tangerang, hingga Tasikmalaya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya