Liputan6.com, Wujud asli versi mini dari Galaxy S5 sampai saat ini masih menjadi misteri, meski sejumlah bocoran telah beredar di dunia maya. Informasi terbaru mengenai smartphone ini kembali muncul.
Menurut laporan Phone Arena, Jumat (9/5/2014), website resmi Samsung secara tak sangaja dilaporkan memajang gambar smartphone yang diprediksi sebagai Galaxy S5 mini. Namun berbeda dengan sejumlah laporan terdahulu, smartphone ini memiliki nama lain yaitu Galaxy S5 Dx.
Informasi kebocoran gambar Galaxy S5 Dx dibeberkan oleh akun @evleaks, yang kerap merilis informasi dan gambar mengenai perangkat mobile terbaru. Berdasarkan gambar tersebut, smartphone ini memiliki nomor model SM-G800, sama seperti sejumlah informasi yang sebelumnya beredar.
Beruntung @evleaks sempat mengabadikan gambar tersebut sebelum dihapus. Tampak pada gambar, Galaxy S5 Dx bersama dengan Samsung Gear dan Gear Fit. Sehingga diduga Samsung berencana memasarkan Galaxy S5 Dx dengan aksesoris wearable tersebut.
Adapun spesifikasi perangkat ini antara lain layar berukuran 4,5 inci dan memilki ketahanan terhadap air di kedalaman hampir sekitar satu meter selama 30 menit.
Smartphone ini disokong prosesor quad-core Snapdragon 400 yang dipadu RAM 1,5 GB, memori internal 16 GB, serta didukung slot untuk kartu microSD. Selain itu terdapat kamera utama 8 megapiksel (MP), kamera depan 2 MP, dan baterai 2.100 mAh.
Untuk sistem operasi (OS), Samsung masih setia dengan Android dengan memilih versi 4.4.2 untuk Galaxy S5 mini atau Galaxy S5 Dx.
Ups, Galaxy S5 Mini Nongol di Website Samsung
Website resmi Samsung secara tak sangaja dilaporkan memajang gambar smartphone yang diprediksi sebagai Galaxy S5 mini.
diperbarui 09 Mei 2014, 10:01 WIBDiterbitkan 09 Mei 2014, 10:01 WIB
Website resmi Samsung secara tak sangaja dilaporkan memajang gambar smartphone yang diprediksi sebagai Galaxy S5 mini.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kubu Pramono-Rano Ajak Masyarakat Kawal Proses Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta
Der Klassiker Jilid 1 2024/2025: Misi Dortmund Hentikan Kegemilangan Bayern Munchen
Sinopsis Drama Thailand Club Friday Season 16: Love You to Death di Vidio, Saat Cinta Berubah Menjadi Duka
Tingkatkan Literasi Ekonomi Syariah, Halal Fair Bakal Digelar Bulan Depan
Aneka Olahan Mangga: Mangga Bisa Diolah Menjadi Apa Saja yang Lezat dan Menyegarkan
Zita Anjani Sebut Kontribusi Anak Muda Majukan Pariwisata Indonesia Sangat Besar
Sederet Inovasi Startup yang Curi Perhatian di Startup4Industry 2024
350 Kutipan Tentang Missing Someone Quote yang Menyentuh Hati
VIDEO: Detik-detik Talud Longsor Akibat Curah Hujan Deras di Yogyakarta
Menakar Peluang Pertumbuhan Ekonomi Indonesia
Kafe Matcha Favorit Kini Buka di Bekasi, Hadirkan Menu Viral Pistachio Kunafa
Eksplorasi Pameran Seni Imersif dan Kota Terpadu Lewat Teknologi Canggih AI