Liputan6.com, Produsen smartphone semakin gencar meramaikan pasar smartwatch. Salah satunya Motorola yang telah mengumumkan smartwatch besutannya, Moto 360.
Semakin banyaknya perangkat wearable di pasaran, persaingan tidak bisa dihindari. Semuanya saling berlomba menghadirkan produk terbaik guna menarik minat konsumen. Motorola pun mengakui hal tersebut.
Bahkan Senior Vice President of Supply Chain and Operations Motorola, Mark Randall, mengatakan bahwa smartwatch yang ada saat ini tidak lebih baik daripada Moto 360. Â
"Kami melihat Moto 360, kemudian beralih ke pihak lain yang telah meluncurkan smartwatch. Sejujurnya kami pikir mereka semua sangat buruk," kata Randall, seperti dilansir Phone Arena, Jumat (16/5/2014).
Dia mengklaim Moto 360 telah mengatasi berbagai masalah yang tidak bisa diatasi pihak lain di dalam ruang perangkat wearable.
Tak hanya itu, menurutnya banyak perangkat wearable saat ini tidak berhasil menjadi barang yang memiliki gaya. Motorola yakin bahwa Moto 360 akan menjadi perangkat yang digunakan orang-orang setiap hari.
Adapun beberapa perusahaan yang turut meramaikan pasar smartwatch adalah Sony, Samsung, dan LG.
Lebih lanjut, Randall mengatakan bahwa Motorola masih memiliki serangkaian produk lagi. "Kami masih memiliki banyak pengumuman sepanjang tahun dan juga akan ada pengumuman berbagai kategori produk lainnya," ungkapnya.
Sayangnya Rendall tidak merinci kategori produk tersebut.
Motorola Ledek Smartwatch Kompetitornya Jelek
Semakin banyaknya perangkat wearable di pasaran, persaingan tidak bisa dihindari.
diperbarui 16 Mei 2014, 11:40 WIBDiterbitkan 16 Mei 2014, 11:40 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Jerman akan Gelar Pemilu, Bagaimana Nasib Bantuan Ukraina?
Kabareskrim Pastikan Bakal Ringkus Otak Kasus TPPO
Maruarar Yakin RIDO Menangi Pilkada Jakarta Satu Putaran
Tips Menghadapi Pubertas: Panduan Lengkap untuk Remaja dan Orang Tua
VIDEO: Warga Keluhkan Jalanan Rusak Di Sleman yang Kerap Sebabkan Kecelakaan
Raih Penghargaan dari Conde Nast, Plataran Komodo Ungkap Alasan Simpel yang Bikin Banyak Wisman Merasa Seperti di Rumah
Marak Hoaks Lowongan Kerja Pendamping Lokal Desa, Begini Penjelasan Kemendes PDT
Menyusuri Keindahan Desa Wisata Pulau Pramuka Kepulauan Seribu
6 Potret Persahabatan Mikha Tambayong dan Yunita Siregar, Berteman Sejak Remaja
Dilirik Manchester United, Sporting CP Pasang Harga Selangit buat Wonderkid Portugal
Indonesia Berkomitmen Dukung UNIFIL, Tidak Akan Tarik Pasukan dari Lebanon
Kebijakan Ganjil Genap Jakarta Tak Berlaku di Akhir Pekan, Sabtu 23 November 2024