Liputan6.com, Jakarta - Bulan Suci Ramadan merupakan bulan penuh berkah bagi semua orang. Tak hanya penjual makanan yang ikut kecipratan berkah Ramadan, aplikasi pesan instan WeChat juga ikut mendapatkan berkah.
Selama bulan Ramadan, terjadi peningkatan trafik penggunaan aplikasi WeChat di Indonesia. Hal ini tidak mengherankan mengingat banyak warga yang menggunakan layanan itu mengirim ucapan selamat berbuka puasa kepada teman dan keluarganya.
"Jumlah trafik penggunaan WeChat meningkat cukup signifikan selama bulan Ramadan. Tapi saya belum punya angka spesifik berapa besaran pasti perbedaannya," kata Andy Lau, Chief Marketing Officer MNC Tencent yang ditemui beberapa waktu lalu.
Menurut Andy, pertumbuhan itu kemungkinan disebabkan oleh event 'Nunggu Beduk Bareng WeChat' yang digelar di beberapa lokasi selama Ramadan. Acara ini dihelat mulai tanggal 4 Juli hingga 20 Juli 2014.
"Pertumbuhan penggunaan WeChat kemungkinan dikarenakan adanya acara Ramadan yang kita gelar cukup sukses. Acara ini masih akan disambung dengan program lainnya setelah Ramadan," ungkapnya lagi.
Di acara ini Wechat juga mengajak pengunjung yang datang ke booth untuk ikut berbagi kepada yang membutuhkan dengan memberikan cap tangan di papan 'Chat for Humanity'.
Jumlah cap tangan yang terkumpul dikonversi dengan nominal uang yang didonasikan kepada Badan Amal Zakat Nasional (Baznas). Pada acara buka bersama awak media WeChat menyerahkan donasi Rp 20,8 juta kepada Baznas dari hasil stempel yang dikumpulkan.
Berkah Ramadan, Trafik WeChat Naik Signifikan
Tak hanya penjual makanan yang ikut kecipratan berkah Ramadan, aplikasi pesan instan WeChat juga ikut mendapatkan berkah.
diperbarui 21 Jul 2014, 18:01 WIBDiterbitkan 21 Jul 2014, 18:01 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Jumat 29 November 2024
Link Live Streaming Liga Europa Manchester United vs Bodo/Glimt, Sebentar Lagi Mulai di Vidio
Akhir Cerita Pemancing di Kebumen, Tewas Tenggelam di Sungai Lukulo
Prabowo: Saya Beri Peringatan, Tak Ada Toleransi untuk Korupsi
Wajib Tonton, Ini 10 Film Terseram Sepanjang Dekade
Amorim Akui Krisis Produktivitas Gol, Manchester United Terancam Masalah Besar di Lini Depan
Kisah Ajaib Gus Dur dan 3 Koper Berisi Uang Miliaran Rupiah
Rokok Ilegal Marak di NTT, Jalur Perbatasan Jadi Perhatian
Pakar Sebut Pilkada Jakarta 2024 Diprediksi Dua Putaran, Begini Analisisnya
Mengenal Suria Kartalegawa, Pribumi yang Menolak Kemerdekaan Indonesia
Manchester United Takkan Terburu-Buru dengan Leny Yoro
Fisikawan Ungkap Time Travel Bisa Tanpa Paradoks