Liputan6.com, Jakarta - Berapa besar jumlah dana yang Anda alokasikan untuk keperluan membeli pulsa ponsel tiap bulannya? Yang pasti, jawabannya beragam dan sesuai dengan kebutuhan masing-masing pengguna. Terlebih harga layanan seluler di Tanah Air tergolong cukup terjangkau.
Menurut laporan International Telecommunications Union (ITU), ada beberapa negara di dunia ini yang memiliki tarif layanan seluler sangat mahal. Akan tetapi sudut pandang penghitungan ITU tidak berfokus pada berapa harga yang dicantumkan oleh operator seluler, melainkan kalkulasi perbandingan antara harga yang harus dibayarkan pengguna layanan seluler dengan rata-rata pendapatan masyarakat di suatu negara.Â
Dan hasilnya, Malawi tercatat sebagai negara dengan tarif layanan seluler termahal di dunia. Dilansir laman BBC, Minggu (22/2/2015), hasil penghitungan ITU menunjukkan bahwa rata-rata pengguna ponsel di Malawi harus mengeluarkan dana sebesar US$ 12 atau setara dengan Rp 130 ribu per bulannya.
Meski nampak tidak terlalu mahal, namun tahukan Anda jika jumlah dana yang harus mereka belanjakan itu setara dengan 56.29% dari total pemasukan per bulan yang diraih. Dengan kata lain, pengguna di Malawi menghabiskan lebih dari setengah pendapatan per bulan mereka hanya untuk membeli pulsa ponsel.
Menyadari kondisi ini, pihak Malawi Communications Regulatory Authority (Macra) dilaporkan telah melakukan studi untuk melihat kemungkinan menurunkan biaya konsumsi di industri telekomunikasi. Salah satu ide yang mereka kemukakan adalah memperketat persaingan bisnis di sektor komunikasi Malawi.
Sejauh ini hanya ada dua operator seluler yang beroperasi di Malawi. Dengan menambah jumlah operator seluler yang ada, maka diharapkan akan terjadi persaingan harga yang menguntungkan para konsumen.
"Kami sangat mengarapkan campur tangan pemerintah. Dengan memperkenalkan semakin banyak penyedia layanan seluler di pasar diharapkan akan adanya persaingan harga," ujar perwakilan Macra, Ben Chisonga.
Malawi sendiri dikenal sebagai salah satu negara termiskin di dunia. Dengan populasi hampir 14 juta jiwa, negara yang terletak di wilayah Afrika Selatan ini pada tahun 2013 lalu bahkan sempat menjual pesawat kepresidenan mereka demi memberi makan warga miskin.
Berikut adalah daftar negara dengan tarif layanan seluler termahal dan termurah di dunia:
Paling mahal:
- Malawi - 56,29% dari pendapatan perbulan
- Madagaskar - 52,55% dari pendapatan perbulan
- Republik Afrika Tengah - 51,63% dari pendapatan perbulan
Paling murah:
- Makao, Tiongkok - 0,11% dari pendapatan perbulan
- Hongkong, Tiongkok - 0,18% dari pendapatan perbulan
- Denmark - 0,19% dari pendapatan perbulan
(dhi/dew)
Ini Dia Negara dengan Tarif Pulsa Ponsel Termahal di Dunia
Ada beberapa negara di dunia ini yang memiliki tarif layanan seluler sangat mahal. Negara mana yang termahal?
Diperbarui 22 Feb 2015, 07:15 WIBDiterbitkan 22 Feb 2015, 07:15 WIB
Pengguna ponsel di Malawi membelanjakan 56.29% dari total pemasukan per bulan mereka untuk membeli pulsa.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Pemprov DKI Buka Lowongan 1.100 PPSU, Syarat Pendaftaran Bawa KTP hingga Ijazah SD
Beli Mobil Kia via Blibli Bisa Dapat Diskon Besar, Begini Caranya
Film Thunderbolts Raih Banyak Pujian Kritikus, Bakal Selaris Avengers?
5 Inspirasi Outfit Lari, Tampil Sporty dan Stylish
Direktur JakTV Tersangka Halangi Penyidikan di Kejagung Kini Jadi Tahanan Kota
Prince of Persia: The Lost Crown Hadir di App Store, Ini Pengalaman Main di iPhone 16 Pro Max!
Konsumsi Vitamin C Berlebih Bisa Picu Batu Ginjal, Simak Penjelasan Dokter
Ekspor Perdana Teripang Susu Putih dari Sulut Tembus Pasar Amerika Serikat
Transisi Energi Bisa Tambah PDB Indonesia hingga Rp 332 Triliun per Tahun
Barcelona dan Hansi Flick Sepakati Kontrak Baru, Durasi Sampai Kapan?
Paula Verhoeven Ungkap Kelelahan di Tengah Proses Perceraian dengan Baim Wong
January 25 Zodiac: Unveiling the Mysteries of Aquarius