Liputan6.com, Cikarang - Seperti yang diketahui, operator CDMA Smartfren telah lama berencana untuk meluncurkan jaringan 4G LTE sekaligus perangkat pendukungnya. Tim Tekno Liputan6.com berkesempatan untuk melihat proses produksi perdana dari smartphone 4G yang masuk dalam keluarga Andromax.
Pada tahap ini, Smartfren menggandeng pabrikan smartphone asal Tiongkok, Haier. Saat masuk ke dalam ruang perakitan perangkat smartphone Haier, kami melihat sejumlah karyawan pabrik sedang merakit beberapa unit smartphone 4G.Â
Entah disengaja atau tidak, packaging dari smartphone 4G tersebut tersingkap. Pantauan kami, Kamis (21/5/2015) di dalam ruang perakitan smartphone di PT Haier Electrical Appliances Indonesia, Cikarang terdapat handset 4G yang sudah siap untuk dipasarkan.
Di packaging produk tersebut tertulis tipe produk Andromax Q dengan tulisan 4G berwarna merah. Namun pihak Smartfren masih malu-malu untuk membuka tabir dari smartphone tersebut.
"Pada packaging produk memang bertuliskan Andromax Q, namun saat dilempar ke pasaran belum tentu akan menyandang nama tersebut," kata Sukaca Purwokardjono, Kepala Divisi Smartphone Smartfren.
Sukaca hanya menuturkan bahwa dalam beberapa minggu ke depan, smartphone 4G pertama Smartfren akan diperkenalkan ke pasar smartphone Indonesia bersamaan dengan produk Mobile WiFi 4G.
"Beberapa minggu ke depan, kami akan melakukan soft launching smartphone 4G dan produk Mobile Wifi (Mifi) secara bersamaan. Dan kemudian pada semester kedua 2015, jaringan 4G Smartfen siap digelar," papar Sukaca.
Untuk lini perangkat 4G sendiri, Roberto Saputra selaku Head of Marketing and Corporate Strategy Smartfren mengatakan, pihaknya telah menyiapkan empat perangkat 4G hingga akhir tahun ini. Beberapa diantaranya adalah Andromax seri G, C, I, dan produk Mifi.
(isk/dew)
Melihat Smartphone 4G Pertama Smartfren Langsung dari Pabrik
Tim Tekno Liputan6.com berkesempatan melihat proses produksi perdana dari smartphone 4G Smartfren Andromax.
diperbarui 21 Mei 2015, 17:12 WIBDiterbitkan 21 Mei 2015, 17:12 WIB
Tim Tekno Liputan6.com berkesempatan melihat proses produksi perdana dari smartphone 4G Smartfren Andromax.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Golkar Siap Jadi Partai Pelopor Instruksi Prabowo soal Makan Bergizi Gratis
Indonesia Best BUMN Awards 2024 Beri Apresiasi untuk Dedikasi BUMN pada Bangsa
Mendag: Produk Impor Ilegal Bikin Industri Tekstil Tak Berkembang
Material Handling Adalah Kunci Efisiensi Operasional Industri Modern
Penerimaan Pajak Sentuh Rp 1.517 Triliun hingga Oktober 2024
Indosat akan Gelar Indonesia AI Day 2024, Perkokoh Pemanfaatan AI untuk Berbagai Bidang
VIDEO: Supir Truk yang Tabrak Bocah di Tangerang Positif Narkoba
Tertua di Indonesia, Apa Itu Wayang Beber?
88 Nama Tarian dan Asal Daerahnya, Warisan Budaya Nusantara
Emosi Melania Trump Saat Pidato Kemenangan Donald Trump di Pilpres AS Dibongkar Asli Bahasa Tubuh
Klarifikasi Arafah Rianti Usai Dilabrak Tetangga Gegara Parkir Mobil
5 Pemain Jepang yang Bersinar Moncer di Liga Champion, Akan Jadi Lawan Tangguh Timnas Indonesia