Galaxy J7 dan J5 Dengan Flash LED Depan Resmi Meluncur

Kedua smartphone tersebut merupakan smartphone pertama Samsung yang memiliki flash LED di bagian depan.

oleh Andina Librianty diperbarui 19 Jun 2015, 14:10 WIB
Diterbitkan 19 Jun 2015, 14:10 WIB
Galaxy J7 dan J5 Dengan Flash LED Depan Resmi Meluncur
Samsung Galaxy J7

Liputan6.com, Jakarta - Setelah sejumlah bocoran fotonya beredar beberapa waktu lalu, dua smartphone terbaru Samsung akhirnya meluncur ke publik. Keduanya adalah Galaxy J5 dan Galaxy J7. 

Samsung mengumumkan kehadiran Galaxy J5 dan J7 tersebut di Negeri Tirai Bambu China. Menurut yang dilansir laman Phone Arena, Jumat (19/6/2015), kedua smartphone ini rencananya akan dijual mulai minggu ini dan ditargetkan untuk anak muda.

Kedua smartphone tersebut merupakan smartphone pertama Samsung yang memiliki flash LED di bagian depan. Keduanya memiliki kamera depan 5 megapiksel (MP).

Ada banyak kesamaan fitur di antara Galaxy J5 dan J7, termasuk konektivitas 4G Long Term Evolution (LTE), dual SIM, RAM 1,5 GB dan memori internal 16 GB. Selain itu juga terdapat kamera utama 13 MP.

Galaxy J7 lebih 'premium dibandingkan J5. Smartphone ini menggunakan prosesor octa-core Snapdragon 615 dan memiliki layar lebih besar yaitu 5,5 inci dengan resolusi 720 x 1280 piksel dan baterai 3.000 mAh.

Sedangkan Galaxy J5 memiliki layar 5 inci, prosesor quad-core 1.2 GHz dan baterai 2.600 mAh.

Keduanya menjalankan sistem operasi Android 5.1 Lollipop dan tersedia di Tiongkok dalam tiga pilihan balutan warna yaitu hitam, putih dan emas. J7 dibanderol berkisar U$ 289 dan J5 U$225. Namun belum diketahui apakah keduanya akan dirilis di pasar lain.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya