Liputan6.com, Jakarta - EV Hive dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, melalui Unit Pelaksana (UP) Jakarta Smart City secara resmi menyatakan kerja sama untuk mengembangkan JSC Hive, sebuah fasilitas coworking space dengan berbagai program menarik yang mendorong perkembangan startup digital di Jakarta.
Bersamaan dengan perjanjian kerjasama ini, JSC Hive juga secara resmi merilis situs StartupJakarta.id sebagai komunitas resmi startup digital di Jakarta bernama Komunitas Startup Jakarta. Kehadiran JSC Hive tak lepas dari visi Pemprov DKI dan EV Hive untuk memperkuat hubungan penggiat startup dengan pemerintah.
Visi itu diwujudkan dengan menyediakan lingkungan kolaboratif dan produktif untuk menyatukan ekosistem startup yang masih terfragmentasi. Rencananya, coworking space ini akan dibangun di Jalan Dr Satrio Nomor 7, Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan.
Advertisement
Baca Juga
JSC Hive akan dikembangkan dengan konsep Smart JSC Hive yang terdiri dari lima komponen, yaitu Smart Economic Zone, Smart Community, Smart Administration, Smart Workspace, dan Smart Energy. Kelima komponen itu juga memungkinkan startup di Jakarta berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, termasuk dalam hal perizinan.
"Ini merupakan bentuk kolaborasi yang baik antara pemerintah dan warganya. Dengan adanya JSC Hive ini diharapkan penggiat startup di Jakarta dapat semakin berkembang dan turut memberikan kontribusi bagi kemajuan kota Jakarta," ujar Dian Ekowati, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Provinsi DKI Jakarta melalui keterangan resmi yang diterima Tekno Liputan6.com, Kamis (30/3/2017).
Adapun beberapa program dan produk yang akan lahir dari penerapan kelima konsep tersebut adalah ruang kerja hemat energi dan berbasis teknologi. Jadi, JSC Hive dikembangkan dengan konsep smart energy & office yang menawarkan lingkungan kerja dengan fasilitas teknologi yang mumpuni.
Selain itu, coworking space ini akan menjadi wadah bagi kegiatan Jakarta Startup Community, komunitas resmi yang didukung oleh Pemprov DKI Jakarta. Komunitas ini akan menjadi sarana berkumpulnya penggiat, peminat, hingga pelaku dalam industri perusahaan rintisan berbagi pengalaman dan membangun jejaring.
Keuntungan lain yang dapat diperoleh dari JSC Hive adalah jalan pintas perizinan startup. Bekerja sama dengan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dan Startup Legal Clinic (SLC), startup dapat berkonsultasi legal termasuk pengurusan perizinan gratis.
JSC Hive juga akan menghadirkan akses untuk berbagai software dan layanan dengan biaya terjangkau yang dapat meningkatkan kinerja startup. Beberapa rekan JSC Hive di antaranya adalah software manajemen sumber daya manusia (glints.id, talenta.co, dan rekruta.com), manajemen keuangan (jurnal.id, jojonomic.com, dan xendit.co), layanan percetakan (custombagus.com dan prinzio.com).
(Dam/Cas)