Foto Oppo Reno 2Z Bocor di Internet

Foto diduga Oppo Reno 2Z muncul di internet, dan memperlihatkan desainnya dari berbagai sisi.

oleh Andina Librianty diperbarui 25 Agu 2019, 17:00 WIB
Diterbitkan 25 Agu 2019, 17:00 WIB
Oppo Reno 10x Zoom
Smartphone Oppo (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Liputan6.com, Jakarta - Oppo dilaporkan sedang menyiapkan sejumlah smartphone, dan salah satunya Reno 2Z. Informasi tentang smartphone tersebut telah muncul di ranah internet.

Dilansir GSM Arena, Minggu (24/8/2019), sejumlah foto yang diduga sebagai Reno 2Z beredar di ranah maya. Smartphone ini diperkirakan sebagai suksesor Reno Z, yang hadir pada Juni lalu.

Tidak seperti Reno Z, smartphone baru ini tidak memiliki notch sama sekali. Hal ini karena Oppo menyiapkan kamera selfie dengan desain pop-up.

Berdasarkan foto yang beredar, Reno 2Z memiliki empat kamera belakang dengan desain vertikal. Kemudian terdapat dua flash LED di sebelah kanannya.

Pada bagian bawah bodi terdapat headphone jack 3,5mm, berdampingan dengan port USB-C dan speaker grille.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Spesifikasi Lain

Oppo K3
Kamera selfie pop-up Oppo K3 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Adapun menurut laporan sebelumnya, Reno 2Z memiliki layar sentuh AMOLED 6,53 inci dengan sensor sidik jari di dalamnya, dan dilapisi Gorilla Glass 5. Smartphone ini disebut memiliki prosesor Helio P90 besutan MediaTek, RAM 8GB, dan memori internal 256GB.

Spesifikasi lainnya termasuk kamera belakang 48MP, 8MP, serta dua lensa 2MP. Sementara kamera depannya memiliki resolusi 16MP.

Reno 2Z diperkirakan memiliki baterai 4.000mAh dengan dukungan fast charging VOOC 3.0. Handset ini dilaporkan akan dijual dengan harga berkisar USD 348 atau sekira Rp 4,9 juta.

(Din/Isk)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya