Kementerian Perdagangan Gandeng Tokopedia untuk Digitalisasi Pasar Rakyat

Kementerian Perdagangan menegaskan komitmennya dalam meningkatkan daya saing pasar rakyat, salah satunya melalui program bertajuk Digitalisasi Pasar Rakyat dengan menggandeng Tokopedia

oleh M Hidayat diperbarui 31 Des 2020, 20:49 WIB
Diterbitkan 31 Des 2020, 20:45 WIB
Tokopedia
Logo Tokopedia. (Liputan6.com/ Andina Librianty)

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Perdagangan menegaskan komitmennya dalam meningkatkan daya saing pasar rakyat, salah satunya melalui program bertajuk Digitalisasi Pasar Rakyat dengan menggandeng Tokopedia.

"Dengan sinergi ini, Tokopedia akan memberikan fasilitas ruang promosi melalui pembukaan akun pasar rakyat di platform Tokopedia. Kerja sama ini diharapkan dapat membantu para pedagang pasar rakyat dalam meningkatkan penjualannya secara daring," ujar Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga

Menurut Jerry, Kementerian Perdagangan berupaya untuk konsisten mendorong pemerintah daerah melakukan inovasi di tengah pandemi Covid-19 demi memutar roda ekonomi, termasuk lewat pasar rakyat.

"Kemendag mendorong daerah yang memiliki pasar rakyat untuk menerapkan digitalisasi pasar rakyat bekerja sama dengan Pelaku Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PPMSE), sehingga masyarakat dapat memenuhi kebutuhannya terhadap barang kebutuhan pokok, baik secara daring maupun luring," tutur Jerry melanjutkan.

Dirjen PDN Syailendra menyatakan cakupan kerja sama ini termasuk memfasilitasi pengembangan kapasitas serta penguatan UMKM termasuk di pasar rakyat.

 

Cakupan lainnya

Kemitraan ini juga mencakup penyediaan ruang promosi, informasi, edukasi, sosialisasi, serta pemanfaatan akun pasar rakyat di aplikasi Tokopedia.

Tokopedia juga diharapkan dapat memberikan pelatihan pengelola pasar rakyat, sehingga para pengelola pasar rakyat dapat mengembangkan usahanya yang kemudian dapat meningkatkan omzet.

"Selain itu, kerja sama ini juga meliputi pertukaran data dan informasi sesuai dengan perundangundangan yang berlaku, pembebasan biaya power merchant oleh Tokopedia, pengembangan kualitas sumber daya manusia bagi UMKM, serta publikasi dan sosialisasi," kata Syailendra.

Durasi pelaksanaan nota kesepahaman dan perjanjian kerja sama ini berlaku selama tiga tahun dan dapat dievaluasi sesuai kesepakatan. Sebagai proyek percontohan, kini Pasar Sehat Sabilulungan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat telah aktif di Tokopedia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya