Liputan6.com, Jakarta - Pertandingan MPL ID S9 hari ini 4 Maret 2022 yang mempertemukan Aura Fire vs Alter Ego berlangsung panas.
Alter Ego yang berada di posisi ke-7 dari 8 di klasemen regular season tahun ini terlihat bermain dengan agresif.
Baca Juga
Terbukti, Rexlona, Pai, Nino, Amyy, dan Rasy dari Alter Ego mampu memimpin jalannya perjalanan sejak menit pertama.
Advertisement
Untuk menghentikan pergerakan Aura Fire, Rexlona dkk fokus menyerang Kabuki dan God1va saat war berlangsung di area jungle, lane tengah, dan bawah.
Kedua tim saling bertukar serangan dan berusaha mencuri kill, namun tim Aura Fire tampaknya masih terlalu sakti bagi Alter Ego di babak pertama.
God1va, High, Kabuki, Fluffy, dan Facehugger bermain dengan solid dan berhasil meng-counter serangan dari tim Alter Ego.
Walau sempat memimpin di early game, Alter Ego harus mengakui keunggulan God1va dkk dengan meraih skor pertama di match ke-15 di MPL ID S9 hari ini.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Alter Ego Curi Babak Kedua
Babak kedua berlangsung alot, bisa dibilang menjadi pertarung terlama sejak gelaran MPL ID S9 dimulai.
Bagaimana tidak, pertarungan Aura Fire vs Alter Ego berlangsung lebih dari 25 menit. Berbeda dari babak pertama, Alter Ego terlihat menguasai jalannya pertandingan.
Beberapa kali Aura Fire mencoba push lane dengan bantuan Lord berujung gagal, harus berhadapan dengan pertahanan tim Alter Ego.
Dalam babak ini, Pai dan Nino dengan hero Phoveus dan Kimmy sukses mengalihkan perhatian God1va dkk saat terjadi war dan mendorong lane sehingga berhasil menghancurkan base Aura Fire.
Advertisement
Aura Fire Balas di Babak Ketiga
Rematch pertarungan di Grand Final Piala Presiden Esports tahun lalu berakhir dengan kemenangan untuk Aura Fire.
Dibuat terkejut di babak kedua, God1va dkk tampil dengan gameplay yang sangat agresif dan solid dari menit pertama.
Keputusan Alter Ego untuk tidak memilih heroes dengan kemampuan jarak jauh, dan lebih memilih fighter ternyata berujung dramatis.
Kurang dari 20 menit, Aura Fire berhasil memukul mundur tim Alter Ego sekaligus mengantongi kemenangan dan naik ke posisi pertama di klasemen.
(Ysl/Isk)