Doa Warganet Usai Jasad Eril Anak Ridwan Kamil Ditemukan di Bendungan Engehalde Bern

Doa dan pengharapan terbaik untuk anak Ridwan Kamil Eril yang diketahui telah ditemukan di Bendungan Engenhalde Bern, Swiss.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 09 Jun 2022, 20:16 WIB
Diterbitkan 09 Jun 2022, 20:16 WIB
Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril anak Ridwan Kamil. (Foto: Dok. Instagram @ataliapr)
Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril anak Ridwan Kamil. (Foto: Dok. Instagram @ataliapr)

Liputan6.com, Jakarta - Jasad anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz dilaporkan telah ditemukan di Bendungan Engehalde, Bern, Swiss pada Rabu 8 Juni 2022 pagi. Informasi ini diumumkan oleh Duta Besar RI untuk Swiss dan Liechtenstein, Muliaman Hadad.

"Kemarin kepolisian Bern telah bertemu kami KBRI bersama keluarga untuk menyampaikan informasi awal tentang ditemukannya jenazah yang diduga ananda Eril, pukul 06.50 pagi waktu Swiss 11.50 WIB," tuturnya dalam konferensi pers.

Usai ditemukan, Muliaman menuturkan, kepolisian kemudian melakukan identifikasi melalui pencocokan DNA. Hasilnya, jenazah itu dikonfirmasi sebagai Eril.

"Kamis siang pihak kepolisian menyampaikan konfirmasi bahwa jenazah yang ditemukan kemarin ananda Emmeril Kahn Mumtadz," tuturnya melanjutkan.

Laporan mengenai ditemukannya jenazah Eril ini pun banyak mendapatkan respons dari warganet. Respons yang diberikan kebanyakan berupa doa untuk anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil tersebut.

Dengan ditemukannya jenazah Eril ini, beberapa warganet pun merasa lega, karena setidaknya keluarga Ridwan Kamil bisa mengetahui kondisi Eril. Berdasarkan pantauan Tekno Liputan6.com, Kamis (9/6/2022), keyword Eril pun kini menjadi Trending Topic di Twitter Indonesia.

Untuk mengetahui doa dan harapan untuk Eril dari warganet, berikut ini ada beberapa tweet yang sudah dihimpun.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Dubes Swiss: Pengadilan Sudah Beri Kewenangan Keluarga Menerima Jasad Eril Anak Ridwan Kamil

Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril anak Ridwan Kamil. (Foto: Dok. Instagram @ataliapr)
Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril anak Ridwan Kamil. (Foto: Dok. Instagram @ataliapr)

Duta Besar RI untuk Swiss dan Liechtenstein, Muliaman Hadad, mengatakan, Jenazah anak Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang telah ditemukan sudah diizinkan diambil oleh pihak keluarga.

Diketahui, Eril ditemukan di Bendungan Engehalde, Bern, Swiss pada Rabu 8 Juni 2022 pagi.

"Pihak pengadilan telah memberikan kewenangan kepada keluarga yang saat ini berada di Bern untuk menerima jasad ananda Eril," kata dia dalam konferensi pers secara daring, Kamis (9/6/2022).

Muliaman juga mengatakan, pihak KBRI Bern akan memastikan bahwa almarhum Eril diberikan penghormatan sesuai syariat Islam.

"KBRI Bern tentunya memastikan, bahwa penghormatan terhadap hak-hak ananda Eril sebagai muslim terpenuhi sesuai syariat Islam," ungkap dia.

Untuk selanjutnya, lanjut Muliaman, KBRI Bern akan terus mendampingi pihak keluarga untuk memulangkan Eril ke tanah air.

"KBRI Bern akan terus mendampingi keluarga dalam persiapan dan proses penguruan repatriasi ananda Eril ke tanah air," kata dia.

Ridwan Kamil Ambil Cuti

Diketahui, Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kementerian Dalam Negeri atau Kemendagri membenarkan pihaknya telah menerima surat cuti dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atau akrab disapa Kang Emil.

Diketahui, Kang Emil mengambil cuti untuk kembali terbang ke Swiss terkait pencarian putranya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, yang dinyatakan hilang di Sungai Aare.

"Ya, kami sudah menerima (surat cuti Ridwan Kamil). Kemendagri sudah menerima surat permohonan izin cuti dari pemerintah Provinsi Jawa Barat," kata Benny, Kamis (9/6/2022).

Dia mengungkapkan, alasan Kang Emil itu mengajukan cuti terkait kondisi kedukaan keluarga.

"Alasan kedukaan anggota keluarga," kata dia.

(Dam/Ysl)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya