Liputan6.com, Jakarta - Erajaya Active Lifestyle mengumumkan kehadiran drone DJI Mini 2 SE, yang memiliki ukuran sebesar telapak tangan dengan bobot tak sampai 249 gram di Indonesia.
Ukuran dan bobotnya yang terbilang kecil ini diklaim membuatnya bisa dibawa ke mana saja, karena dapat dikecualikan dalam regulasi drone yang diberlakukan pada sejumlah negara.
Baca Juga
Mengutip siaran pers, Minggu (12/2/2023), untuk spesifikasi, drone DJI ini hadir dengan sensor kamera CMOS 1/2,3 inci, membuatnya mampu merekam video dengan resolusi 2,7K HD dan merekam foto pada resolusi 12MP.
Advertisement
Terdapat juga beberapa fitur yang memudahkan pengguna DJI Mini 2 SE untuk merekam dari udara, melalui berbagai skenario penerbangan, termasuk teknologi DJI O2 Transmission.
DJI O2 Transmission memungkinkan drone nuntuk terbang lebih jauh maksimal 10 kilometer, dengan waktu terbang hingga 31 menit.merupakan keluarga terbaru dari seri DJI Mini dengan harga terjangkau.
Djohan Sutanto, CEO Erajaya Active Lifestyle mengatakan, drone DJI Mini 2 SE merupakan keluarga terbaru dari seri DJI Mini dengan harga terjangkau.
Sutanto mengatakan, drone ini "Hadir dengan sejumlah kelebihan seperti dimensi yang ringkas dan ringan, kemampuan navigasi yang lengkap serta kamera yang andal untuk merekam momen-momen terbaik."
Erajaya pun merilis dua paket pembelian yang bisa dipilih untuk DJI Mini 2 SE. Pertama adalah DJI Mini 2 SE di harga Rp 5.922.000, serta ada DJI Mini 2SE Fly More Combo seharga Rp 7.909.000.
Â
2 Paket Penjualan DJI Mini 2 SE
Dalam keterangannya, Erajaya juga mengungkapkan apa perbedaan yang ada di kedua paket penjualan drone DJI Mini 2 SE tersebut.
Isi Paket Penjualan DJI Mini 2 SE
- DJI Mini 2 SE
- Pengendali Jarak Jauh DJI RC-N1
- Kabel DJI RC-N1
- 1x DJI Mini 2 Intelligent Flight Battery
- 1x Baling-baling Cadangan (berpasangan)
- 6x Sekrup Cadangan
- Pelindung Gimbal
- Obeng
- Kabel Data USB-C
Isi Paket Penjualan DJI Mini 2 SE Fly More Combo
- DJI Mini 2 SE
- Pengendali Jarak Jauh DJI RC-N1
- Kabel DJI RC-N1
- 3x DJI Mini 2 Intelligent Flight Battery
- 3x Baling-baling Cadangan (berpasangan)
- 18x Sekrup Cadangan
- Pelindung Gimbal
- Obeng
- Kabel Data USB-C
- Pegangan Baling-Baling
- Tas Bahu
- DJI Mini 2 Two-Way Charging Hub
Advertisement
Drone DJI Mavic 3 Classic Dijual di Indonesia
Beberapa waktu lalu, Erajaya Active Lifestyle juga merilis drone teranyar dari DJI yaitu Mavic 3 Classic. Perangkat ini hadir dengan waktu terbang hingga 46 menit, serta membawa beberapa fitur.
Adapun, konsumen bisa memilih dua paket penjualan sesuai kebutuhan mereka yaitu Classic atau Classic with RC.
Mavic 3 Classic mempertahankan kamera 4/3 CMOS 20-megapixel, waktu terbang maksimal 46 menit, dan sistem transmisi O3+ yang selama ini didapatkan dari seri drone Mavic 3. Namun, mereka kali ini hadir tanpa lensa telephoto.
Mavic 3 Classic kompatibel dengan pengendali yang dirilis DJI sebelumnya yakni DJI RC Pro, DJI RC, dan DJI RC-N1, yang membuat drone ini semakin mudah dioperasikan oleh lebih banyak orang.
Kamera Mavic 3 Classic memanfaatkan teknologi dari Hasselblad, membuatnya dapat merekam detail mendekati aslinya seperti apa yang dilihat oleh mata manusia.
Â
Harga DJI Mavic 3 Classic
Teknologi Hasselblad tersebut juga memastikan akurasi warna serta pencahayaan, sehingga memudahkan saat proses post-production.
Drone ini juga memiliki algoritma pintar untuk membantunya mengikuti subyek gambar, berikut serangkaian mode pengambilan gambar untuk memastikan hasil akhir yang akan terlihat sinematik.
Drone Mavic 3 Classic juga kompatibel dengan baterai dari mavic 3 Series dan dapat terbang sampai 46 menit. Sistem transmisi O3+ memastikan pasokan gambar 1080p/60fps ke pilot tanpa kendala dengan jarak sampai 15 kilometer.Â
Delapan sensor yang terpasang di badan drone mampu membuatnya menghindari halangan dan secara mandiri menyusun rute untuk terbang mengitarinya, mengurangi peluang tabrakan saat dioperasikan oleh pilot.
Mavic 3 Classic dijual dengan dua paket penjualan yaitu DJI Mavic 3 Classic seharga Rp 23.930.000, serta paket drone berikut pengendali yakni DJI Mavic 3 Classic with RC seharga Rp 26.350.000.
(Dio/Isk)
Advertisement