Liputan6.com, Jakarta - Warga negara Amerika Serikat kini tengah merayakan Hari Kemerdekaan Amerika atau yang mereka sebut sebagai Fourth of July. Hari Kemerdekaan ini diperingati pada tanggal 4 Juli setiap tahunnya.
Fourth of July menjadi hari libur di Amerika Serikat sejak 1941. Sementara tradisi perayaan Hari Kemerdekaan Amerika telah dimulai dari sebelumnya.
Baca Juga
Dari tahun 1776 hingga hari ini, tanggal 4 Juli diperingati sebagai hari kelahiran kemerdekaan Amerika.
Advertisement
Masyarakat dan warga negara Amerika Serikat pun merayakannya dengan meriah, lewat kembang api, parade, konser, hingga kumpul keluarga dan menggelar pesta barbekyu.
Tidak terkecuali dengan bos Meta Facebook Mark Zuckerberg yang merayakan peringatan Fourth of July bersama keluarga.
Zuckerberg terlihat mengunggah foto dirinya bersama istri, Priscilla Chan, dan ketiga putrinya yakni Max, August, dan Aurelia ke Instagram dan Facebook.
Penampilan Mark Zuckerberg Saat Rayakan Fourth of July
Dalam unggahan tersebut, pria terkaya di dunia nomor 14 ini terlihat mengenakan topi perayaan dengan warna serupa bendera Amerika Serikat.
Ia tampak berpakaian santai, mengenakan kaus khasnya yang berwarna abu-abu dengan celana warna merah kecoklatan.Pria dengan harta USD 85 miliar ini juga terlihat santai mengenakan sandal garis-garis putih hitam.
Di sisinya, Priscilla mengenakan sweatshirt warna biru langit sembari menggendong putri bungsu mereka, Aurelia. Putri pertama dan keduanya terlihat mengenakan dress putih dengan motif garis kecil warna biru dan merah, senada dengan bendera Amerika Serikat.
Advertisement
Gemasnya Putri Mark Zuckerberg Rayakan Fourth of July
Penampilan kedua putrinya makin semarak dengan bandana bercorak biru, merah, dan putih, khas bendera Amerika Serikat serta kalung manik-manik warna yang sama.
Pada bagian keterangan foto, Mark Zuckerberg mengucapkan "Happy July 4th!"
"Banyak hal untuk disyukuri tahun ini. Seiring dengan usia anak-anak yang terus bertambah, saya senang berbicara dengan mereka tentang bagaimana Amerika menjadi negara hebat. Tidak sabar untuk segera berdiskusi dengan Aurelia juga," kata Zuckerberg.
Rupanya sebagai warna negara Amerika Serikat, Zuckerberg senang menceritakan bagaimana Amerika Serikat jadi negara hebat kepada putri-putrinya.
Deretan Bos Teknologi Ucapkan Happy Fourth of July
Perayaan Hari Kemerdekaan Amerika Serikat juga dirayakan oleh bos teknologi lainnya, seperti Elon Musk sampai Tim Cook.
Bos Twitter, SpaceX, dan Tesla Elon Musk me-retweet gambar roket dengan bendera Amerika Serikat di depannya.
"Happy Independence Day!" kata Elon Musk di akun Twitter, disertai emoji bendera Amerika Serikat.
Sementara, CEO Apple Tim Cook melalui akun Twitter centang birunya juga mengucapkan Selamat Hari Kemerdekaan Amerika Serikat.
"Happy Birthday America!" kata Tim Cook, juga dengan emoji bendera Amerika Serikat.
Mantan istri Bill Gates, Melinda French Gates, mengunggah foto muda dirinya tengah menggendong putri pertamanya Jennifer Gates saat merayakan Fourth of July berapa puluh tahun lalu.
"Saya senang menghabiskan waktu di luar rumah bersama keluarga dan teman-teman saat Fourth of July, terutama di salah satu taman terbaik di Amerika, (meski sekarang saya tidak lagi menggendong Jen). Bagaimana kalian menghabiskan hari libur?" kata Melinda.
Advertisement