Persaingan ponsel layar lengkung antara LG dan Samsung nampaknya akan semakin memanas. Seakan tak mau kalah saing dengan rekan senegara, Samsung bersiap-siap meluncurkan Galaxy Round pekan ini.
Sayangnya selain layar fleksibel, kabarnya untuk komponen lain Samsung tetap menggunakan bentuk layaknya untuk smartphone besutannya yang lain. Dilansir dari berbagai sumber, berikut spesifikasi yang disebut-sebut akan ditemui pada Samsung Galaxy Round.
1. Layar Fleksibel 5,7 inci
Sisi layar fleksibel berukuran 5,7 menjadi keistimewaan utama bagi Samsung Galaxy Round. Layar fleksibel dengan teknologi Super AMOLED mendukung resolusi 1080 x 11920 piksel.
Belum diketahui secara pasti berapa kerapatan dan kedalaman warna untuk handset layar fleksibel ini. Samsung kabarnya berencana menggunakan permukaan melengkung untuk meningkatkan kemampuan layar seperti saat mengontrol pemutar musik atau melihat panggilan tak terjawab.
2. Dapur Pacu Quad-core Qualcomm Snapdragon
Spesifikasi tinggi seperti yang telah ditemui pada handset besutan Samsung lainnya juga akan ditemui pada Galaxy Round. Kehadiran chipset quad-core 2,3 GHz besutan Qualcomm Snapdragon 800 MSM8974 dengan RAM 3 GB akan memaksimalkan kinerja Galaxy Round.
Selain itu dukungan memori internal 32 GB serta slot ekspansi memori eksternal microSD hingga 64 GB juga turut tersedia. Sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean sudah disematkan secara pre-instal.
3. Konektivitas
Smartphone dengan bobot 154 gram ini juga telah dilengkapi dengan konektivitas yang tak kalah mumpuni. Mulai dari kehadiran jaringan LTE-A, Near Field Communication (NFC), Bluetooth v4.0, USB 3.0, dan WiFi a/b/g/n/ac, WiFi Direct.
Fitur keamanan Knox dan GPS+GLONASS juga sudah disematkan sebagai pelengkap smartphone layar fleksibel pertama Samsung ini.
4. Kamera 13 MP
Kamera dengan sensor 13 mega piksel di sisi utama juga turut tersedia pada ponsel layar lengkung ini. Tak lupa baterai berkapasitas 2.800 mAh pun lengkap membungkus smartphone dengan spesifikasi tinggi tersebut.
Kabar terbaru menyebut jika Samsung Galaxy Round akan mulai dirilis besok, 10 Oktober di Korea Selatan. Handset yang akan dirilis dalam warna Luxury Brown ini kabarnya akan dibanderol sekitar 1,09 juta Won atau setara dengan Rp 11,7 juta.
(vin/dew)
Inikah Spesifikasi Galaxy Round, Si Ponsel Layar Lengkung?
Berikut spesifikasi yang disebut-sebut akan ditemui pada Samsung Galaxy Round.
Diperbarui 09 Okt 2013, 15:20 WIBDiterbitkan 09 Okt 2013, 15:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Wali Kota Depok Janji Bereskan Permasalahan Kampung Baru
Harga Emas Hari Ini Anjlok 2%, Dua Sentimen Ini Jadi Biang Kerok
Teliti Kemurnian Jahe Indonesia, Peneliti UGM Siap Kolaborasi dengan Ilmuwan Perancis
Hari Ini Sabtu 26 April 2025 Tanggal Berapa Hijriah? Simak Doa agar Terhindar dari Musibah dan Keburukan
Fakta Unik dan Sejarah Scrunchie, Ikat Rambut Favorit Sepanjang Masa
Myanmar Tangkap TikToker Peramal Gempa Usai Picu Kepanikan
Dedi Mulyadi Akan Didik Anak Nakal di Depok Gunakan Pola Pendekatan Militer
Mix and Match Outfit untuk Liburan: Capsule Wardrobe yang Minimalis
Daun Pepaya, Solusi Alami Pengendali Hama Tanaman
Daftar 10 Orang Terkaya di Asia versi Forbes, Mukesh Ambani Nomor Satu
Manchester United Ramaikan Perburuan Pemain Muda Manchester City
Pendaki Asal Temanggung yang Hilang di Gunung Merbabu Ditemukan Meninggal Dunia