Drama panjang penjualan perusahaan BlackBerry berakhir sudah. Perusahaan asal Kanada itu batal dijual dan kembali beroperasi secara normal dengan seorang pemimpin baru, John Chen yang menggantikan posisi CEO lama CEO Thorsten Heins.
Meskipun BlakcBerry baru lepas dari kondisi menegangkan yang dramatis, Chen terlihat masih sangat optimis memimpin BlackBerry. Ia mengirimkan surat terbuka untuk menegaskan langkah yang akan diambil perusahaan.
Strategi yang akan diambil Chen masuk akal. Menurut Chen, BlackBerry akan kembali fokus bermain di pasar pengguna kelas bisnis dan korporasi seperti yang dulu dilakukan perusahaan.
"Tanda 'dijual' kami telah diturunkan dan kami tetap di sini," tulis Chen dalam surat terbuka yang ditujukan untuk konsumen kelas korporat dan mitra penting BlackBerry. Surat itu juga dilayangkan ke media Reuters.
"Kami akan kembali ke warisan dan asal kami, hadir untuk kelas korporat, solusi mobile end-to-end," kata pria yang berhasil menyelamatkan perusahaan pembuat software Sybase dari kehancuran di tahun 1990-an itu.
BlackBerry memang pernah berjaya di pasar smartphone dunia dengan fitur on-the-go email. Tahun 2008 perangkat buatan BlackBerry mendominasi pasar smartphone dunia baik di pasar bisnis maupun konsumer.
Sayangnya, perusahaan itu harus terpuruk drastis sejak Apple dan Android semakin besar di pasar smartpohone global. Perusahaan itu kian masuk dalam masa sulit setelah BlackBerry Z10 gagal menarik minat pengguna smartphone di pasaran awal tahun ini.
Chen sepertinya ingin kembali meraih kejayaan BlackBerry melalui jalur yang sama seperti yang pernah dilalui perusahaan. Ia menyadari bahwa perusahaan yang dipimpinnya memiliki jalan berbeda dari perusahaan pembuat ponsel lainnya.
"Kita tahu bahwa BlackBerry bukanlah perangkat untuk semua orang. Tidak apa-apa," kata Chen lagi. (den/dew)
Kembali ke Asal, BlackBerry Fokus ke Pasar Korporat
BlackBerry akan kembali fokus bermain di pasar pengguna kelas bisnis dan korporasi seperti yang dulu dilakukan perusahaan.
diperbarui 03 Des 2013, 15:20 WIBDiterbitkan 03 Des 2013, 15:20 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bus Listrik Golden Dragon Jadi Armada Transjakarta
Darurat Polusi Plastik di Bali, Pantai Jimbaran Hampir Seluruhnya Tertutup Sampah
Bola Panas PPN 12% Kini Ada di Tangan Presiden Prabowo
Cek Fakta: Tidak Benar Mendeteksi Keaslian Uang Rupiah dengan Cara Mengelupas
VIDEO: Kaleidoskop News 2024, Prabowo Jadi Presiden hingga Polisi Tembak Polisi
Prediksi Liga Inggris Liverpool vs Leicester City: Siapa Bisa Hentikan The Reds?
Mengenal Toko Roti Gelora, Kuliner Legendaris di Jatinegara
Elang Botak Resmi Jadi Burung Nasional Amerika Serikat
VIDEO: Detik-detik Kecelakaan Truk di Indramayu Akibat Penerangan Jalan yang Minim
5 Alasan Film ZANNA: Whisper of Volcano Isle Pilihan Tepat untuk Liburan Sekolah
Termasuk Medina Zein, Intip Sederet Artis yang Bebas dari Penjara di Tahun 2024
VIDEO: Peninjauan Ulang Bantuan Luar Negeri Amerika di Bawah Donald Trump